Konten dari Pengguna

Tips Mengatasi Anak yang Tidak Nafsu Makan

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
5 April 2019 12:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Menghadapi anak susah makan pastinya membuat Moms frustasi. Sebab, sebagai orang tua kita pasti khawatir bahwa ia akan kekurangan asupan gizi. Namun sebetulnya masa-masa ini sangatlah wajar terjadi terutama ketika si Kecil baru saja lepas ASI sepenuhnya. Adapun beberapa sebab si Kecil tidak nafsu makan diantaranya karena tumbuh gigi, sakit tenggorokan, masalah lambung, sariawan, hingga adanya kelainan sensorimotor. Untuk memastikannya, orang tua sebaiknya berkonsultasi dengan dokter anak dan psikolog anak agar kita bisa menanganinya dengan tepat.
ADVERTISEMENT
Selain beberapa sebab di atas, ada juga sebab lain yang mungkin dianggap sepele yang menyebabkan si Kecil tidak mau makan. Terkadang orang tua lupa kalau waktu makan bagi si Kecil haruslah menyenangkan. Sebab, memaksa si Kecil untuk makan dan tidak mengizinkan ia memilih makanannya sendiri bisa membuatnya merasa tertekan saat makan, lho, Moms. Di bawah ini ada beberapa tips yang bisa Moms lakukan agar si Kecil nafsu makan:

Tidak memaksa anak untuk makan

Menurut psikolog anak, Roslina Verauli, secara alami anak pasti mau makan. Jadi, Moms tidak perlu memaksa anak untuk makan karena nanti ia akan jadi trauma dan membuatnya menjadi lebih susah makan. Ia menyarankan agar kita bisa mengutarakan kalimat ajakan, bukan kalimat perintah. Ucapkanlah ajakan seperti: "Hai nak, mama mau makan. Mau ikut makan? Sini yuk,” atau “Nak, cobain, mama bikin sayur bayam enak banget.
ADVERTISEMENT

Membiarkan anak memilih makanan yang dia sukai

Menghadapi anak susah makan tidak bisa dengan paksaan. Karena itu, tidak ada salahnya menuruti keinginan anak sesekali. Tanyakan apa yang mau dia makan hari itu. Mungkin hari ini dia hanya ingin makan yang manis-manis saja, dan besok dia hanya ingin makanan berkuah. Meski demikian, tetap pastikan asupan nutrisi yang cukup dan seimbang untuk si Kecil.

Mengajak anak makan di luar

Seperti orang dewasa, anak-anak juga bisa merasa bosan. Mengajak anak jalan-jalan ke luar rumah bisa jadi alternatif agar si Kecil mau makan. Moms bisa memilih alat makan yang mudah dibawa ketika bepergian ataupun traveling.  Namun pastikan untuk memilih tempat makan yang aman untuk si Kecil, ya, Moms. Jika wadah terbuat dari plastik, pastikan BPA-free, Food Grade, dan terbuat dari plasti PP (Polypropylene). Untuk mengajaknya keluar, Moms juga bisa memilih tempat makan yang praktis dan anti tumpah ketika dibawa. Moms dapat membawa dua jenis makanan sebagai alternatif makanan lain untuk berjaga-jaga jika si Kecil tidak ingin memakan makanan yang Moms bawa. 
ADVERTISEMENT
Namun harap diingat ya, Moms, meski mengajak si Kecil makan di luar, sebisa mungkin ia tidak makan sambil bermain atau berlari-lari karena tidak baik untuk sistem pencernaannya.
Moms tidak perlu menggunakan paksaan. Pastikan saja si Kecil mendapat asupan nutrisi dengan menyediakan cemilan sehat atau susu untuk dikonsumsi anak saat ia lapar. Jangan lupa berikan suplemen, dan turuti kemauan mood makan anak. Selama tumbuh kembangnya baik dan kesehatannya tidak terganggu, anak yang pemilih ataupun susah makan tidak harus dicemaskan.
Semoga bermanfaat.
By: Babyologist
Copyright by Babyologist