Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Tips Menyembuhkan Oligospermia
15 September 2019 17:35 WIB
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tips Menyembuhkan Oligospermia
ADVERTISEMENT
Hai moms aku mau sharing dan berbagi tips kali ini untuk para moms bagaimana mengobati suami yang oligospermia.
ADVERTISEMENT
Oligospermia adalah keadaan dimana jumlah sperma dibawah rata rata batas normal. Jadi saat aku dan suamiku promil anak pertama, suamiku pun diwajibkan Cek lab untuk kualitas sperma nya dan hasilnya kuantitas sperma suamiku 11,7 juta permililiter yang seharusnya diatas 15 juta permililiter. Untungnya kondisi ini diketahui saat aku dan suami baru menikah 8 bulan jadi menurutku ini lebih baik karena kami bisa secepatnya melakukan terapi. Tapi permasalahan disini suami enggan minum minum suplemen, dia lebih memilih untuk memperbaiki pola hidup agar lebih sehat..
Nah akhirnya selama kurang lebih 1 tahun suamiku melakukan pola hidup sehat, begitu juga dengan aku karena akupun seorang pejuang PCOS, tapi kali ini aku ga akan membahas lebih jauh tentang PCOS karena aku bakal fokus tentang penyembuhan oligo suamiku hingga kami akhirnya memiliki buah hati..
ADVERTISEMENT
Yang pertama berhenti merokok, ini wajib yaa moms karena rokok sangat mempengaruhi kualitas sperma, ini mgkn sulit untuk Dads tapi karena suamiku sangat ingin memiliki anak jadi dia berhenti merokok sampai sekarang.
Yang kedua Olahraga cardio teratur, karena baik buruknya kualitas sperma sedikit banyak bergantung pada kesehatan jantung. Jantung bertanggung jawab untuk menyalurkan darah ke seluruh jaringan dan organ.Semakin kuat jantung, maka semakin baik ia mengerjakan tanggung jawabnya untuk mengalirkan darah beroksigen ke seluruh tubuh, termasuk ke testis sebagai tempat produksi sperma dan air mani. Yuk ajak dads olahraga bareng moms!
Ketiga, konsumsi Oatmeal setiap hari. Nah ini juga penting karena oatmeal mengandung selenium yang berguna untuk menambah kuantitas sperma sehingga kuantitas akan jauh lbh banyak dan sperma akan menjadi lebih sehat.
ADVERTISEMENT
Keempat, tidak memakai CD yang terlalu ketat.. jadi saat ke obgyn, beliau menyarankan agar suamiku tidak memakai CD yang ketat karena dapat meningkatkan suhu skrotum sehingga mempengaruhi produksi sperma.
Selama setahun melakukan ke empat hal diatas, suamiku memang terlihat jauh lebih segar moms dan benar saja kurang lebih setahun kemudian kami melakukan cek labs lagi dan suamiku sudah sembuh dari oligospermia nya dengan jumlah sperma diatas 15 juta permililiter. Dan tak lama setelah itu aku jadi mengikuti pola hidup sehat dan akhirnya akupun hamil.