Konten dari Pengguna

Tips Tetap Sehat dan Segar Saat Kehamilan Trimester 3

Babyologist
The trusted and resourceful media for pregnancy & maternity in Indonesia. Our vision is to make The Journey beautiful and enjoyable!
17 September 2018 12:20 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Babyologist tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tips Tetap Sehat dan Segar Saat Kehamilan Trimester 3
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Kehamilan bagi seorang wanita adalah anugerah dan hal yang paling membahagiakan setelah menikah. Meskipun masa-masa kehamilan dari minggu ke minggu tidak dapat dipungkiri bahwa disetiap trimester awal atau bahkan sampai akhir beberapa ibu hamil akan merasakan beberapa perubahan.
ADVERTISEMENT
Perubahan mood, pola makan, pola tidur, perubahan fisik, bahkan ada beberapa yang mengalami pregnancy blues. Kehamilan sudah tentunya harus menjadi momen yang sangat berkesan bagi setiap ibu hamil, karena kehamilan pertama, kedua, ketiga dan seterusnya pasti memiliki perbedaan yang mungkin signifikan.
Pada kehamilan kedua ini ketika memasuki trimester ketiga sangat berbeda dengan kehamilan pertama dari trimester 1 sampai trimester 3 ini sangat terasa perbedaannya, karena kehamilan pertama saya tidak sampai merasakan letih dan lesu bahkan pada kondisi tertentu saya bisa pingsan. Saya memiliki riwayat Anemia dan Hb rendah, yang bisa menjadi alasan dan pemicu terjadinya letih dan lesu.
Semenjak itu saya mencari-cari solusi serta konsultasi ke dokter agar kehamilan kedua ini saya bisa tetap segar dan sehat, karena saya tidak mau anak pertama saya jadi berkurang quality timenya. Ingin tetap segar dan sehat walaupun kehamilan trisemeter 3 ini sudah terasa mudah sekali capek tapi melihat canda tawa anak pertama saya Naomi, membuat saya termotivasi apapun yang saya alami, rasakan tidak boleh sampai mengurangi bondingku dengan Naomi.
ADVERTISEMENT
Tips menjaga kesegaran dan kesehatan di trimester 3
Usahakan tidur malam cukup minimal 8 jam, dan jangan tidur lewat dari jam 12 malam, karena itu akan menjadi penyebab terjadinya tekanan darah.
Jangan ragu untuk tidur siang cukup, karena ternyata untuk ibu hamil tidur siang bisa jadi mood-booster
Minum air putih minimal 2 liter perhari bisa ditambahkan hydro-booster yang aman untuk ibu hamil yang memiliki varian rasa atau infused water seperti Lemon, stroberi dan daun mint, diminum dingin-dingin lebih terasa efek segarnya lho Moms.
Jangan lupa untuk mengonsumsi vitamin dari dokter dan jangan lupa konsumsi Fe atau penambah darah terutama untuk ibu hamil yang mengalami anemia karena vitamin penambah darah ini cukup membantu menstabilkan kondisi tubuh
ADVERTISEMENT
Lebih banyak makan asupan yang bernutrisi, jajan boleh tapi harus diseimbangkan dengan makan bergizi karena makanan ternyata bisa pengaruh juga terhadap mood ibu hamil dan juga tentunya terhadap daya tahan tubuh.
Untuk trisemester ketiga kita sudah bisa merutinkan prenatal yoga, yang tentunya sangat membantu membuat badan tetap fit dan sehat.
Kesehatan mental ternyata berpengaruh terhadap kesehatan tubuh jadi pastikan Moms harus punya waktu me time untuk menjaga mood kita agar tetap menjadi happy wife happy Mommy.
Terakhir adalah dukungan suami karena dukungan suami membantu agar mood ibu hamil tetap terjaga stabil.
Poin-poin di atas sekarang sudah menjadi rutinitas saya dan sangat membantu menjaga kesehatan dan kesegaran badan, tentunya harus diseimbangkan dengan kesehatan hati dan kesehatan pikiran karena semuanya saling mendukung kesehatan tubuh kita.
ADVERTISEMENT
Semoga bermanfaat.
By: Nadia Nandadita