Konten dari Pengguna

Apakah Boleh Puasa Syawal pada Hari Jumat? Inilah Penjelasannya

Bacaan Doa
Akun yang khusus membahas tentang doa-doa Islami
8 April 2025 23:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Bacaan Doa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi apakah boleh puasa Syawal pada hari Jumat. Foto: Unsplash/Alla Hetman
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi apakah boleh puasa Syawal pada hari Jumat. Foto: Unsplash/Alla Hetman
ADVERTISEMENT
Setelah puasa Ramadan, umat Islam dianjurkan untuk melaksanakan puasa Syawal selama enam hari. Akan tetapi banyak yang hanya bisa mengerjakannya di hari tertentu, seperti Jumat. Timbul pertanyaan, apakah boleh puasa Syawal pada hari Jumat?
ADVERTISEMENT
Terdapat larangan untuk berpuasa di hari Jumat. Dampaknya banyak umat Islam yang bingung untuk melaksanakan puasa tersebut, terutama saat memulai atau bertemu hari Jumat.

Apakah Boleh Puasa Syawal pada Hari Jumat? Ini Jawabannya

Ilustrasi apakah boleh puasa Syawal pada hari Jumat. Foto: Unsplash/VD Photography
Syawal adalah salah satu bulan dalam kalender Hijriah setelah Bulan Ramadan. Pada bulan tersebut, terdapat hari besar yang bernama Idulfitri. Setelah 1 Syawal, umat Islam dianjurkan untuk melaksanakan puasa sunah Syawal selama enam hari.
Sebagaimana dalam sebuah hadis dari Abu Ayyub, Rasulullah saw. bersabda:
“Siapa yang melakukan puasa Ramadhan lantas ia ikuti dengan puasa enam hari di bulan Syawal, maka itu seperti berpuasa setahun.” (HR. Muslim no. 1164)
Lalu, apakah boleh puasa Syawal pada hari Jumat? Pasalnya, mengkhususkan puasa di Hari Jumat dilarang dalam agama Islam. Sebagaimana dalam hadis dari Abu Hurairah, Rasulullah saw. bersabda:
ADVERTISEMENT
“Janganlah salah seorang di antara kalian berpuasa pada Hari Jumat kecuali jika ia berpuasa pula pada hari sebelum atau sesudahnya.” (HR. Bukhari no. 1849 dan Muslim no. 1929)
Dikutip dari buku Taudhihul Adillah 5: Penjelasan tentang Dalil-dalil Zakat, Puasa, Haji & Jenazah oleh M. Syafi'i Hadzami (2013) para ulama berpendapat bahwa mengkhususkan puasa di hari Jumat adalah makruh atau tidak diperkenankan.
Namun jika dilakukan pada hari sebelumnya atau memulai puasa Syawal pada hari Jumat maka diperbolehkan. Imam An-Nawawi dalam kitabnya menjelaskan:
“Para ulama Syafi’iyah berkata bahwa dimakruhkan mengkhususkan puasa pada hari Jumat saja. Namun hendaknya disambung dengan puasa pada hari sebelum atau sesudahnya. Apabila hari Jumat bertepatan dengan puasa nazar, semisal hari dia mendapatkan kesembuhan atau pas hari kedatangan si fulan, maka puasa pada hari Jumat itu tidaklah makruh.” (Al-Majmu 6: 479)
ADVERTISEMENT
Sekarang, sudah tahu jawaban dari pertanyaan apakah boleh puasa Syawal pada hari Jumat bukan? Dengan begitu, tidak lagi bingung dalam mengerjakan ibadah sunah ini untuk mendapat kebaikan seperti puasa selama satu tahun.(MZM)