300 Lebih Ojek di Kabupaten Sorong Terima Bansos Sebesar Rp 2.270.00

Konten Media Partner
7 November 2022 15:53 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para tukang ojek pose bersama Pj Bupati Sorong dan sekda usai menyerahkan bantuan sosial.
zoom-in-whitePerbesar
Para tukang ojek pose bersama Pj Bupati Sorong dan sekda usai menyerahkan bantuan sosial.
ADVERTISEMENT
Sebagai bentuk penanganan dampak inflasi, sebanyak 300 lebih ojek dari 15 pangkal di wilayah Kabupaten Sorong akhirnya menerima bantuan sosial dari pemerintah setempat melalui dinas sosial, Senin (7/11).
ADVERTISEMENT
Berdasarkan data yang dihimpun, masing-masing tukang ojek menerima bantuan sosial berupa uang tunai sebesar Rp. 2.270.000 untuk tiga bulan.
Penjabat Bupati, Yan Piet Mosso, dalam arahannya menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan intervensi pemerintah terhadap masyarakat yang terdampak inflasi.
"Maka syukuri itu, jangan lihat besarnya tetapi manfaat dari bantuan itu sangat besar," ungkapnya.
Tampak Pj Bupati Sorong menyerahkan bantuan sosial kepada salah satu tukang ojek.
Berkaitan dengan itu, penjabat bupati pun tak ketinggalan memberikan arahan soal tarif angkutan ojek harus rasional dan saling menguntungkan.
"Jangan sampai jaraknya dekat tapi harga ojek-nya mahal sekali, apalagi sudah dapat bantuan ini maka perlu memperhatikan tarif ojek itu sendiri," tambahnya.
Reporter: Vini