Konten Media Partner

Ikatan Keluarga Lepan Bata Rua Roma Harus Bersatu Bangun Flobamora di Tanah Moi

26 Februari 2023 18:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Ikatan Keluarga Flobamora Kota Sorong Martinus Lende Mere menandatangani berita acara pelantikan, foto: Yanti/BalleoNEWS
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Ikatan Keluarga Flobamora Kota Sorong Martinus Lende Mere menandatangani berita acara pelantikan, foto: Yanti/BalleoNEWS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Badan Pengurus Ikatan Keluarga LEPAN BATA RUA ROMA kota dan kabupaten Sorong periode 2022-2027, resmi dilantik dan dikukuhkan, Sabtu malam (25/2).
ADVERTISEMENT
Prosesi pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua Ikatan Flobamora Kota Sorong Martinus Lende Mere.
Ketua Ikatan Flobamora Kota Sorong Martinus Lende Mere mengatakan, dengan terbentuknya Ikatan Keluarga LEPAN BATA RUA ROMA Kota dan Kabupaten Sorong, maka diharapkan semua bisa bersatu untuk kuat.
"Dengan adanya pelantikan ini, diharapkan masyarakat Keluarga LEPAN BATA RUA ROMA yang ada di Kota dan Kabupaten Sorong bisa lebih maju, kuat dan sejahtera kedepan. Kita harus bersatu membangun Flobamora yang lebih baik di tanah Moi, dengan manfaatkan kemampuan dan skill yang ada untuk kita berjuang," ungkapnya.
Pelantikan dan Pengukuhan Badan Pengurus Ikatan Keluarga LEPAN BATA RUA ROMA Kota dan Kabupaten Sorong periode 2022-2027, resmi dilantik dan dikukuhkan, Sabtu malam (25/2), foto: Yanti/BalleoNEWS
Menurutnya, Ikatan Keluarga Flobamora Kota Sorong umumnya mempunyai visi dan misi untuk bersatu bergandengan tangan, membangun tanah Papua umumnya dan Papua Barat Daya khususnya.
ADVERTISEMENT
Kemudian Staf Ahli Wali kota Sorong Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Abdul Rahim Oeli menyatakan, semoga dengan dilantiknya Badan Pengurus Ikatan Keluarga LEPAN BATA RUA ROMA Kota dan Kabupaten Sorong periode 2022-2027, dapat membawa organisasi ini lebih maju dan berkembang dari sebelumnya.
Salah satu kunci keberhasilan yang paling baik didalam suatu organisasi, sambungnya, adalah kerja sama yang baik, untuk meraih kesuksesan.
"Saya berharap ke depan pengurus Ikatan Keluarga LEPAN BATA RUA ROMA Kota dan Kabupaten Sorong yang baru dilantik, dapat bekerja sama dalam pembangunan untuk memajukan Kota Sorong," harapnya.
Sementara itu, Ketua Ikatan Keluarga LEPAN BATA RUA ROMA Kota dan Kabupaten Sorong Marianus N. Boro Udak mengucapkan terima kasih, kepada seluruh anggota Ikatan Keluarga LEPAN BATA RUA ROMA Kota dan Kabupaten Sorong yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya sebagai Ketua yang baru.
ADVERTISEMENT
Marianus juga mengajak seluruh anggota untuk sama-sama menjalankan amanah ini dengan benar, sesuai dengan aturan yang telah disepakati bersama.
"Kita saling melengkapi dan saling koreksi, agar sesuatu dapat diselesaikan dengan baik sesuai dengan demokrasi dan landasan hukum yang berlaku," pungkasnya.