Konten Media Partner

Miliki Busway Seperti DKI Jakarta,Pemkot Sorong Bangun Halte

13 Maret 2019 9:45 WIB
clock
Diperbarui 20 Maret 2019 20:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Walikota Sorong,Lambertus Jitmau,Sedang memantau langsung busway,Foto:J.Ambon/balleo-kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Walikota Sorong,Lambertus Jitmau,Sedang memantau langsung busway,Foto:J.Ambon/balleo-kumparan
Pemerintah Kota Sorong, berencana di tahun 2019 ini, akan mengoperasikan bis-bis setara busway di Provinsi DKI Jakarta. Bis-bis milik Dinas Perhubungan Kota Sorong, Provinsi Papua Barat, akan dioperasikan setelah sejumlah sarana pendukung, dibangun.
ADVERTISEMENT
Ketika dikonfirmasi awak media, usai melihat langsung pemimindahan 15 bus, ke Pool Bus BRT, di Jalan Victory, Kilometer 10, Kota Sorong, Selasa siang, Walikota Sorong, Lambert Jitmau menjelaskan, sepuluh bis dari lima belas unit, rencana awal akan beroperasi dari tugu merah, di Kota Baru Aimas, Kabupaten Sorong, hingga sekolah badan pengembangan sumber daya manusia kementerian perhubungan (BP2IP) di kawasan Saoka, Kota Sorong.
"Bis ada 15 unit. 10 unit diantaranya berukuran panjang, mirip busway di Jakarta. Jadi busway ada di Jakarta, ada juga di kota Sorong. Beroparasi dari jalan utama di kilometer 18, namun karena permintaan pemda kabupaten Sorong, maka rute bis-bis tersebut akan dimulai dari Tugu Merah di kabupaten Sorong, agar masyarakat di kabupaten bisa datang ke kota sorong dengan mudah. hingga hingga kampus BP2IP Sorong". Jelas Walikota Sorong, Lambertus Jitmau, kepada awak media, di jalan Victory, KM 10 Kota Sorong, selasa siang (12/03/).
ADVERTISEMENT
Walikota Bersama Dinas Perhubungan melihat langsung sejumlah busway milik Pemkot Sorong,Foto:J.Ambon/balleo-kumparan
Awalnya pemda Kota Sorong akan mengoperasikan bus-bus tersebut, dari Kilometer 18, di Tugu Pawbili, hingga kawasan Saoka, namun karena adanya permintaan dari Pemda Kabupaten Sorong, agar bis tersebut juga melayani hingga Kabupaten Sorong, maka rute bis dirubah.
Pengoperaisan bus-bus ini, nantinya akan dilakukan setelah kementrian perhubungan, membangun sejumlah sarana pendukung, seperti, halte bus way, seperti di DKI Jakarta. Pemda Kota Sorong nantinya, akan mengatur jadwal pengoparasian bus-bus ini, agar tidak mengganggu operasional angkutan kota, yang sudah lebih dulu ada.
Pewarta: J.Ambon