Konten Media Partner

Wakil Bupati Fakfak Dorong HMI Lahirkan Kader Profesional

15 Juli 2019 19:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Sambutan Wakil Bupati Fakfak, Ir .Abraham Sopaheluwakan, M. Si. Foto: Ifan/Balleo News
zoom-in-whitePerbesar
Sambutan Wakil Bupati Fakfak, Ir .Abraham Sopaheluwakan, M. Si. Foto: Ifan/Balleo News
Kegiatan Intermediate Training (LK)II Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Fakfak resemi di buka, dan dihadiri ratusan kader HMI Fakfak.
ADVERTISEMENT
Wakil bupati Fakfak mengahrapkan agar, dengan adanya LK II yang diselenggarakan ini dapat menghasilkan kedar-kader HMI yang unggul, cerdas dan profesional.
"Semoga dengan momentum LK II Tingkat Nasional, HMI Cabang Fakfak mampu melahirkan kader-kader yang berkualitas dan juga mampu bersaing dalam dunia keilmuan, serta mencetak kader yang berwawasan keislaman," ujar Wakil Bupati Fakfak, Abraham Sopaheluwakan.
Sekjen PB HMI Foto Bersama Ketua Umum HMI Cabang Fakfak.dan Peserta LK II. Foto: Ifan/Balleo News
Ia melanjutkan, kegiatan ini juga bisa melahirkan kader profesional dari HMI dalam menjalankan amanah konstitusi dan memberikan sumbangsi pemikiran yang baik terhadap pembangunan bangsa.
Sementara Ketua umum HMI Cabang Fakfak, Rahman Patur mengungkapkan, HMI Cabang Fakfak sangat bangga karena dipercayakan menyelenggarakan hajatan LK II tingkat nasional.
" Kita harus berani keluar dari zona nyaman dan tetap optimis dalam mengawal misi keumatan dan kebangsaan. Tidak ada yang tidak bisa kita lakukan, yang tidak bisa hanyalah kita saja yang tidak mau berusaha. Teruslah berusaha dan jangan lupa berdo'a meminta keridohan Allah SWT," ujar Rahman Patur.
ADVERTISEMENT
Pewarta: Ifan