Persib vs Barito: Ujian untuk Skuad Muda 'Laskar Antasari'

Konten Media Partner
11 Februari 2020 14:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelatih Barito Putera Djadjang Nurdjaman (Foto: Ananda Gabriel)
zoom-in-whitePerbesar
Pelatih Barito Putera Djadjang Nurdjaman (Foto: Ananda Gabriel)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
BANDUNG, bandungkiwari - Laga uji coba antara Persib Bandung vs Barito Putera yang akan berlangsung malam ini, Selasa (11/2), di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung diprediksi akan menjadi pertandingan yang menarik.
ADVERTISEMENT
Bukan saja sebagai persiapan para pemain dari dua tim, tapi juga karena wajah-wajah baru yang akan mewarnai lapangan hijau.
Dalam laga uji coba yang akan diselenggarakan pukul 18.30 WIB ini, Barito Putera memboyong 24 pemain yang mayoritas pemain muda.
"Mayoritas pemain kami memang banyak pemain muda, cuma Rizki Pora dan Bayu Pradana yang senior," ujar pelatih Barito Putera, Djajang Nurdjaman, Senin (10/2).
Kang Djanur, begitu panggilan akrab pelatih ini, mengatakan uji coba melawan Maung Bandung hari ini menjadi semacam uji coba para pemain muda agar menguasai lapangan hijau.
"Saya ingin tahu pemain muda yang besok diturunkan bisa menguasai keadaan seperti pemain senior dan berharap tidak terlalu membuat mereka tegang," katanya.
ADVERTISEMENT
Djanur sendiri punya alasan tersendiri mengapa memilih datang ke Bandung untuk menggelar uji coba ini. Mantan pelatih Persib Bandung paham betul bagaimana daya pikat atmosfer sepak bola di Kota Kembang. Apalagi kehadiran bobotoh diharapkan akan menyemarakkan pertandingan.
Kondisi pemain Barito Putera bisa dikatakan sangat siap menghadapi uji coba ini. Apalagi klub berjuluk 'Laskar Antasari' ini baru saja pesta gol saat melawan PSB Bogor, di Stadion Padjajaran, Bogor Sabtu (8/2).
Pada laga itu, Rizky Pora dan kawan-kawannya menyarangkan 14 gol tanpa balas. Kemenangan ini tentu bukan hal yang remeh dan tidak boleh dipandang sebelah mata oleh tuan rumah nanti.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, juga memprediksi laga akan menjadi layak tonton bagi pencinta bola tanah air, khususnya bagi suporter kedua klub.
ADVERTISEMENT
"Menarik, laga uji coba besok untuk melihat apa yang sudah kami lakukan di pra musim dan kini kami akan menghadapi tim bagus seperti Barito," ujarnya.
Pertandingan ini menurut Robert, sedikit berbeda dengan laga melawan Malaka United. Pasalnya, Robert akan memanfaatkan untuk melihat kesiapan anak-anak asuhnya saat tampil 90 menit.
"Saya merasa Barito lebih tangguh dari Melaka. Dan setelah berpekan-pekan kami berlatih, kami ingin melihat perbaikan kondisi fisik," kata Robert.
Pertemuan terakhir Persib vs Barito pada laga Liga 1 2019 terjadi di tempat yang sama 24 November 2019. Saat itu pertandingan berakhir imbang tanpa gol. (Febriyan/Ananda Gabriel)