Konten Media Partner

Abang Bentor di Gorontalo Ditemukan Tewas di Kebun Jagung

3 Januari 2020 18:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aparat kepolisian memasang garis pembatas di lokasi penemuan korban. Jumat, (3/1). Foto : Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Aparat kepolisian memasang garis pembatas di lokasi penemuan korban. Jumat, (3/1). Foto : Istimewa
ADVERTISEMENT
BANTHAYO.ID, GORONTALO - Warga Kecamatan Limboto Barat, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat di kebun jagung.
ADVERTISEMENT
Penemuan mayat berjenis kelamin laki-laki ini pertama kali dilihat seorang nenek bernama Kartin Kahar (90), warga Desa Padengo, Kecamatan Limboto Barat. Ia saat itu melewati kebun jagung milik Arifin Bauna, lokasi mayat ditemukan. Hal itu pun kemudian diberitahukan kepada warga sekitar dan kepolisian.
Dari data penyidikan polisi, korban bernama Basri Kandipa (30), warga di Dusun I, Desa Padengo, Kecamatan Limboto Barat. Ia bekerja sebagai pengemudi bentor.
Kapolsek Limboto Barat, IPDA Iwan M.F Kapojoe menjelaskan, saat dilakukan identifikasi sementara, ditubuh korban terdapat sejumlah luka. Baik lecet, luka memar di bagian perut, dan luka lebam di bagian dada.
“Saat ini masih sementara kami selidiki lebih lanjut penyebab dari meninggalnya korban. Kami belum bisa menyimpulkan kasus ini kecelakaan atau penganiayaan. Yang jelas kami masih mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi, termasuk dari istri korban,” pungkasnya, Jumat (3/1).
ADVERTISEMENT
---