Konten Media Partner

Banjir di Gorontalo Setinggi Atap Rumah

11 Juni 2020 19:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rumah-rumah di Kecamatan Suwawa Tengah, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, terendam banjir sore tadi, Kamis (11/6).  Foto: Dok istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Rumah-rumah di Kecamatan Suwawa Tengah, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, terendam banjir sore tadi, Kamis (11/6). Foto: Dok istimewa
ADVERTISEMENT
GORONTALO - Tiga desa di Kecamatan Suwawa Tengah, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, terendam banjir sore tadi, Kamis (11/6). Adapun tiga desa yang terendam adalah sebagian wilayah Desa Lombongo, Desa Molintogupo dan Desa Alale.
ADVERTISEMENT
Di Desa Alale, sejumlah rumah tampak terendam banjir setinggi atap rumah. Namun di lokasi, sudah ada sejumlah anggota Basarnas yang berupaya mengevakuasi warga yang terjebak.
Basarnas yang berupaya mengevakuasi warga yang terjebak. Foto: Dok banthayoid (Wawan Akuba)
Kepala Desa Alale, Sukardin Kono, mengungkapkan banjir yang terjadi diakibatkan oleh hujan deras yang mengguyur wilayah Bone Bolango sejak tadi malam. Akibatnya, Bendungan Alale tak lagi mampu membendung air bah yang datang.
"Hujan tadi malam mengguyur dari pukul 3 dini hari hingga pagi. Dan tadi, dari jam 1 siang, Bendungan Alale sudah mulai meluap," kata Sukardin.
Basarnas yang berupaya mengevakuasi warga yang terjebak. Foto: Dok banthayoid (Wawan Akuba)
Sukardi mengatakan bahwa masih ada beberapa masyarakatnya yang terjebak di rumah. Sehingga pihaknya sedang berupaya untuk mengevakuasi warga.
"Ini kami akan berkoordinasi dengan Basarnas untuk bagaimana agar keluarga kami (masyarakat) yang masih terjebak di rumahnya bisa segera dievakuasi. Ini kita kesulitannya karena arus yang deras sehingga sangat menyulitkan," katanya.
ADVERTISEMENT
Hingga berita ini dimuat, Basarnas masih berupaya mencari warga yang terjebak di rumah.
-----
Reporter : Wawan Akuba
-------------------
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.