Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten Media Partner
Foto: Kala Danau Limboto di Gorontalo Mengering Akibat Kemarau
18 Agustus 2019 18:12 WIB
Diperbarui 6 Agustus 2020 13:17 WIB
ADVERTISEMENT
BANTHAYO.ID,GORONTALO - Danau Limboto di Gorontalo mengering terkena dampak musim kemarau. Kemarau melanda daerah tersebut sejak akhir Mei 2019.
ADVERTISEMENT
Pantauan Banthayo.id, akibat kemarau itu, beberapa perahu nelayan terpaksa ditambatkan di tepi danau. Nelayan yang sering mencari ikan di danau tersebut, kini berganti profesi.
Djafar Roli (46), nelayan di Danau Limboto, mengatakan sudah seminggu ia tidak turun menangkap ikan.
"Beberapa hari harus cari pekerjaan sampingan untuk memenuhi kebutuhan harian," kata Djafar, Minggu (18/8).
Namun, ada sebagian nelayan yang tetap mencari ikan di Danau Limboto, meski hasil yang mereka peroleh sedikit.
"Biasanya ikan yang didapat hanya satu kilogram. Itu hanya untuk makan sehari-hari, bukan untuk dijual," terang Amir Hasan (40), nelayan lainnya.
Menurut Amir, para nelayan kesusahan untuk mencari ikan yang biasanya mudah mereka temukan di Danau Limboto. Kini, mereka hanya menemukan ikan-ikan kecil yang sudah mati membusuk di pinggiran danau.
"Paling banyak kita temukan itu ikan gabus. Mereka berdiam diri di kubangan," imbuh Amir.
----
ADVERTISEMENT
Reporter : Rahmat Ali
Editor : Fberiandy Abidin