Konten dari Pengguna

Bapas Klaten Ikuti Rakor Hak Akses Mitra Desa dan MPP Digital Daerah

BAPAS KLATEN
Balai Pemasyarakatan Kelas II Klaten, Jl. Andalas, Tegalputihan, Semangkak, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten. Media publikasi dan informasi yang menyajikan pelaksanaan tugas dan fungsi Bapas Klaten
14 Oktober 2024 16:55 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari BAPAS KLATEN tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bapas Klaten Ikuti Rakor Hak Akses Mitra Desa dan MPP Digital Daerah
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Hari ini Kamis (10/10), bertempat MPP Nyawiji, Wonogiri perwakilan Bapas Kelas II Klaten, Roni Asmoro menghadiri kegiatan Rakor Hak Akses Mitra Desa dan MPP Digital Daerah. Dipimpin oleh Kepala DPMPTSP Kabupaten Wonogiri, hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari instansi vertikal, Organisasi Perangkat Daerah, BUMN, BUMD, Kepala Desa dan Lurah di Kabupaten Wonogiri.
ADVERTISEMENT
Pembahasan dalam rapat meliputi dengan penyediaan website layanan informasi dan pengaduan MPP Nyawiji, Wonogiri yang terintegrasi. Selanjutnya, dihimbau masing- masing instansi penyedia layanan di MPP Nyawiji, Wonogiri untuk menindaklanjutinya dengan berrgabung pada website tersebut.
Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Klaten yang telah bergabung dengan Mall Pelayanan Publik (MPP) Nyawiji Wonogiri sejak Juni 2023 menjadi perwakilan instansi vertikal dalam penyerahan hak akses MPP Digital Daerah. “Hal ini sebagai upaya peningkatan layanan kepada masyarakat, khususnya pengguna layanan di Kabupaten Wonogiri. Dimana masyarakat diberikan akses untuk menilai layanan yang diberikan termasuk pula untuk memberikan kritik dan saran.”, ujar Roni Asmoro ketika dimintai tanggapannya terkait dengan kegiatan ini.