Konten dari Pengguna

Bersama Sentra Terpadu Soeharso, Bapas Klaten Perkuat Dukungan Bagi ABH

BAPAS KLATEN
Balai Pemasyarakatan Kelas II Klaten, Jl. Andalas, Tegalputihan, Semangkak, Kec. Klaten Tengah, Kabupaten Klaten. Media publikasi dan informasi yang menyajikan pelaksanaan tugas dan fungsi Bapas Klaten
12 September 2023 16:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari BAPAS KLATEN tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bapas Klaten melaksanakan kordinasi dengan Sentra terpadu Soeharso
zoom-in-whitePerbesar
Bapas Klaten melaksanakan kordinasi dengan Sentra terpadu Soeharso
ADVERTISEMENT
Surakarta_Akhir-akhir ini Bapas Klaten menerima banyak permintaan pendampingan dan sebagian besar tidak dapat diselesaikan secara diversi,hal ini yang mendorong untuk terus berkoordinasi terutama dalam penanganan klien anak yang mendapatkan rekomendasi pembinaan dalam Lembaga berdasarkan hasil penelitian kemasyarakatan (Litmas) yang dilakukan oleh Pembimbing Kemasyarakatan (PK).
ADVERTISEMENT
Bapas Klaten sendiri telah melakukan kerja sama dengan Sentra Terpadu Prof.Dr.Seoharso ,salah satunya terkait penanganan Anak yang Berhadapan dengan Hukum (ABH) khususnya anak sebagai pelaku.”Kedatangan kali ini, kami ingin bersama-sama mencari jalan keluar bagi klien anak yang sedang kami tangani sesuai tupoksi Sentra Terpadu,”jelas Eko Bekti Kabapas Klaten saat menemui Supriyono selaku pelaksana tugas Kepala Sentra Terpadu (12/9).
Sesuai perjanjian,Sentra Terpadu akan menerima klien anak yang telah mendapatakan putusan pengadilan,dan selanjutnya akan diasesmen untuk menentukan program bimbingan yang dibutuhkan klien anak yang nantinya tetap mendapatkan pendampingan dari PK.