Eksotisme Pantai Senggiling Ternoda Sampah Plastik dan Botol Miras

Konten Media Partner
12 Juli 2019 15:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Kondisi Pantai Sengiiling, Bintan yang dipenuhi sampah plastik. (Foto: Yogi/Batamnews)
Bintan - Eksotisme Pantai Senggiling, Kabupaten Bintan tercemari limbah plastik. Hampir di sepanjang pantai bertebaran sampah. Mulai dari sampah plastik hingga kaleng minuman, sandal, alat-alat melaut dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Bahkan terdapat sampah botol bekas minuman keras bermerek. Kondisi itu terdapat secara merata tersebar disepanjang pantai. Botol-botol miras berbagai merk mulai dari Novellino, George Ballantine & Son dan lainnya. Tidak hanya berukuran kecil tetapi juga botol berukuran besar.
Belum lagi sampah berbentuk arang bekas pembakaran pengunjung yang melaksanakan kemping. Terlihat juga beberapa sisi tonggak tenda kemping yang sengaja dibuat dari kayu bertebaran sepanjang pantai yang tidak jauh dari Bintan Lagoon Resort.
Dari bagian sisi ujung pantai terlihat jelas penginapan-penginapan Bintan Lagoon. Lalu-lalang kapal di pelabuhan resort tersebut juga menjadi pemandangan menarik biasanya.
Beberapa pengunjung yang datang ke Pantai Senggiling sempat mengeluh karena banyaknya sampah yang berserakan di pantai tersebut. Padahal menurut mereka pantai itu belum banyak yang mengetahui.
ADVERTISEMENT
"Padahal pantai ini baru, sudah banyak saja sampah," kata salah seorang pengunjung Kurniawan kepada Batamnews.co.id, Selasa (9/7/2019).
Kurniawan juga mengaku heran, apalagi dari sampah yang ada banyak juga ditemukan botol bekas miras berakohol di sepanjang pantai. Ia menduga botol itu berasal dari botol miras yang dibuang dari resort yang ada di Bintan. "Mungkin botol ini dari resort, disanakan banyak bule," kata dia.
Pantai di Kabupaten Bintan tidak diragukan lagi keindahannya. Pasirnya putih, hingga air lautnya jernih. Bebatuan berukuran besar tersusun di beberapa bagian pantai menambah keindahannya
Pantai satu ini sebenarnya belum dijamahi banyak orang. Biasanya ketika akhir pekan, ada beberapa rombongan yang datang. Baik untuk menikmati pantai sejenak ataupun berkemah beberapa hari.
ADVERTISEMENT
(tan)
*Baca berita lainnya di Batamnews.co.id
Berita ini pertama kali terbit di Batamnews.co.id