Konten Media Partner

KNPI Gelar Youth Expo Karimun 2022, Upaya Pulihkan Ekonomi Kerakyatan

19 November 2022 11:16 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto: Edo/Batamnews
zoom-in-whitePerbesar
Foto: Edo/Batamnews
ADVERTISEMENT
Karimun, Batamnews - DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri, mengadakan Youth Expo Karimun 2022 di Kawasan Coastal Area Karimun.
ADVERTISEMENT
Kegiatan yang dihelat sejak Kamis (17/11/2022) akan berlangsung hingga Minggu (20/11/2022) melibatkan unsur dari UMKM.
Ketua KNPI Karimun, Raden Ricky Dwi Muhardi mengatakan kegiatan ini untuk menguatkan sendi-sendi perekonomian di Kabupaten Karimun.
"Tentu saja hal tersebut juga sangat membantu pemerintah daerah dalam menumbuhkan pelaku-pelaku UMKM yang sebelumnya sempat terimbas oleh Covid-19," ucapnya.
Sekda Karimun, M Firmansyah yang mewakili Bupati Karimun Aunur Rafiq mengapresiasi kegiatan yang yang dinilai turut andil membangkitkan ekonomi masyarakat.
"Kegiatan Youth Expo Karimun 2022 yang dilaksanakan DPD KNPI Kabupaten Karimun ini, tentu berdampak positif bagi masyarakat dan memperhatikan ekonomi atau UMKM," kata Firmansyah.
ADVERTISEMENT
Dia juga berpesan agar tidak melihat siapa dan apa organisasinya, sehingga harus bersama-sama bergerak membantu pemerintah dan masyarakat, dalam melakukan apa pun yang bisa dikerjakan.
"Mari kita bersama, jangan lihat dan apa organisasinya. Tapi kita harus bergerak bersama-sama untuk memulihkan ekonomi," ucap Sekda.
Sementara itu, Sekretaris DPD KNPI Kabupaten Karimun, Efriyan Santana mengatakan, perhelatan Youth Expo Karimun 2022, terdapat berbagai macam kegiatan untuk semua kalangan, mulai dari pelaku UMKM, anak muda, pelajar dan sebagainya.
"Acara puncaknya pada Sabtu malam (19/11/2022), akan diadakan penyerahan penghargaan yang diberi nama KNPI Award, bagi para tokoh yang dianggap menjadi teladan serta motivasi bagi berbagai kalangan di Kabupaten Karimun," katanya.
Efrian juga menyebutkan, di dalam agenda tersebut terdapat beberapa item kegiatan dan perlombaan, seperti lomba video kreatif, lomba presentasi proposal ide usaha, lomba cover lagu, lomba mewarnai dan fesyen show.
ADVERTISEMENT
Di lokasi acara, juga digelar stand bazar bagi pelaku UMKM dan instansi, yang akan memamerkan produk keunggulan berupa aneka makanan minuman dan kerajinan, serta juga ada komunitas reptil.
Lalu, untuk lokasi atau stand pelaku UMKM juga tidak dipatok dengan biaya yang dapat memberatkan. Bahkan, stand untuk UMKM diberi diskon yang cukup besar.
"Kami tidak memberatkan pelaku UMKM, ketika ada yang mau isi stand silakan temui panitia, semampunya kawan saja untuk nominal biayanya, akan kami gunakan untuk anggaran listrik dan petugas kebersihan, yang jelas akan kita fasilitasi," kata Efriyan.
Melalui kegiatan tersebut Efriyan berharap, agar ada manfaat yang dilaksanakan oleh DPD KNPI Kabupaten Karimun untuk masyarakat banyak, terutama bagi para pelaku UMKM.
ADVERTISEMENT
(aha)
Baca berita lainnya di www.batamnews.co.id
Berita ini pertama kali terbit di