Konten Media Partner

Pemuda Bintan Utara Hiasi Makam Pahlawan dengan Lampu Hias

6 Mei 2019 12:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Makam pahlawan di Bintan Utara dihiasi lampu
zoom-in-whitePerbesar
Makam pahlawan di Bintan Utara dihiasi lampu
Bintan - Forum Pemuda Kecamatan Bintan Utara membuat kreasi lampu hias unik untuk menyemarakkan Ramadan. Lampu hias itu akan dipasang pada malam harinya di Makam Pahlawan Dwikora Tanjunguban.
ADVERTISEMENT
Ketua Kegiatan Didit Andrian, mengatakan, tepat pada malam pertama pelaksanaan Solat Tarawih, lampu hias bertema Cahaya Ramadan ini akan terang benderang menghiasi area depan makam pahlawan.
"Ini murni inisiatif pemuda-pemuda Bintan Utara dalam menyemarakkan Bulan Suci Ramadan. Sehingga puasa ini lebih terasa meriah dan Tanjunguban menjadi lebih ramai," ujarnya.
Proses perancangan lampu hias oleh Forum Pemuda Bintan Utara.
Proses perancangan lampu hias oleh Forum Pemuda Bintan Utara.
Untuk dana pembuatan lampu hias ini murni dari swadaya anggota Forum Pemuda Bintan Utara dan masyarakat setempat.
Lampu ini dipasang tepat di gerbang Makam Pahlawan Dwikora dan akan disusun 100 meter ke arah samping kiri dan kanan. "Kami harapkan akan membuat suasana kota menjadi indah dan berwarna," jelasnya.
Saat ini sudah 50 an lebih pemuda yang bergabung dan aktif turut serta dalam membangun dan menyusun lampu yang dibuat dengan bambu. Pihaknya juga mengharapkan agar seluruh masyarakat sama-sama menjaga agar tidak rusak.
ADVERTISEMENT
(ary)
*Baca berita lainnya di Batamnews.co.id
Berita ini pertama kali terbit di Batamnews.co.id