Bhayangkara Solo FC Minta Musim Kompetisi 2020 Disudahi

Konten Media Partner
16 Januari 2021 20:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bhayangkara Solo FC saat resmi berkandang di stadion Universitas Sebelas Maret )UNS) Solo
zoom-in-whitePerbesar
Bhayangkara Solo FC saat resmi berkandang di stadion Universitas Sebelas Maret )UNS) Solo
ADVERTISEMENT
SOLO-Bhayangkara Solo FC mendesak agar PSSI membuat keputusan tegas mengenai kelanjutan kompetisi musim Liga 1 Tahun 2020. Kesebelasan itu mengusulkan agar PSSI memilih untuk menghentikan musim kompetisi itu.
ADVERTISEMENT
"Kami mengusulkan kompetisi musim 2020 dihentikan dan fokus ke kompetisi musim 2021 dengan format berbeda," kata Chief Operating Officer Bhayangkara Solo FC Kombes Pol Sumardji, Sabtu (16/01).
Format yang berbeda dibutuhkan untuk penyesuaian dengan kondisi pandemi yang terjadi pada saat ini. Sebab, penyebaran wabah COVID-19 menjadi pangkal persoalan ditundanya kompetisi di tahun lalu.
Dia mengaku sudah berkomunikasi dengan beberapa klub lain mengenai usulan itu. Dia mengaku banyak yang sepakat dengan catatan tidak ada klub yang terdegradasi. "Jadi, dalam kesempatan ini kami ingin ada kepastian," kata Sumardji.
PSSI sendiri menurutnya tidak perlu tergesa-gesa untuk menggelar kompetisi di tahun ini. Waktu yang paling ideal, lanjutnya, adalah setelah lebaran yakni bulan Juni dan Desember tahun ini.
ADVERTISEMENT
Seperti diketahui, Shopee Liga 1 2020 yang bergulir mulai 29 Februari 2020 terpaksa ditunda lantaran pandemi. Mulanya penundaan hanya akan dilakukan hingga Mei. Namun, kondisi wabah belum juga membaik sehingga kegiatan belum bisa dilanjutkan.
Setelah beberapa kali ditunda, PSSI meminta agar PT LIB melanjutkannya di Februari tahun ini. Namun, hingga pertengahan Januari ini belum ada kejelasan perizinan mengenai pelaksanaan kompetisi itu.
(Agung Santoso)