Pasca-Kejadian Penyerangan di Mertodranan, Pihak Kelurahan Perketat Penjagaan 

Konten Media Partner
14 Agustus 2020 12:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lurah Pasar Kliwon, Supadno
zoom-in-whitePerbesar
Lurah Pasar Kliwon, Supadno
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
SOLO - Pasca-penyerangan yang terjadi di Mertodranan Pasar Kliwon Solo pada hari Sabtu (8/8/2020) penjagaan ketat dilakukan oleh pihak kelurahan. Hal itu diungkapkan Lurah Pasar Kliwon Supadno, Kamis (13/8/2020).
ADVERTISEMENT
Supadno mengungkapkan pihak kelurahan melakukan pengamanan yang lebih ketat dengan dijaga polisi dan Brimob, selain itu Linmas kelurahan juga dikerahkan untuk menjaga kampung di Mertodranan. 
"Untuk saat ini kita perketat penjagaan dari kelurahan, kita piketkan Linmas baik siang maupun malam untuk mengontrol lingkungan di situ," ujar Supadno, Jumat (14/8/2020). 
Selain itu, pihaknya meminta masyarakat untuk meningkatkan  lagi ronda malam terutama di RW 01. Menurutnya, selama ini tidak ada kejadian yang seperti itu selain di RW 01.
Kondisi saat ini, sudah kondusif aktivitas warga juga sudah terjalin. Ia juga berkoordinasi dengan tokoh masyarakat setempat untuk tidak panik. 
Ditanya soal identitas pelaku, Supadno mengaku tidak mengenal mereka. Artinya pelaku tersebut bukanlah warga Kelurahan Pasar Kliwon. 
ADVERTISEMENT
"Setahu saya bukan warga saya, tidak ada warga saya yang jauh. Datangnya juga tiba-tiba, untuk melihat itu siapa agak sulit," ucapnya. 
Pada saat kejadian tersebut, sekelompok orang yang datang tersebut juga menutupi wajah dengan menggunakan masker, sehingga Supadno cukup sulit mengenali. 
"Banyak yang pakai tutup muka, ada yang pakai masker, wajahnya enggak tahu. Jadi kesulitan itu warga saya atau bukan. Tidak ada laporan juga," paparnya. (Tara Wahyu)