Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Paundra Tak Hadiri Penobatan Raja Pura Mangkunegaran, HKMN: Bisa Dipahami
12 Maret 2022 16:07 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
SOLO - Pura Mangkunegaran , Solo baru saja menobatkan Gusti Pangeran Haryo (GPH) Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo sebagai raja , bergelar Kanjeng Gusti Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara X.
ADVERTISEMENT
Dalam Jumenengan tersebut, 2 kakak tiri Bhre hasil perkawinan mendiang Mangkunegara IX dengan Sukmawati Soekarnoputri, GPH Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara dan GRA Putri Agung Suniwati atau Menur Soekarno, absen.
Ketua Himpunan Kerabat Mangkunegaran (HKMN), Satyotomo mengungkapkan ketidakhadiran Paundra dan Menur dalam Jumenengan Mangkunegara X lantaran mereka berada di Jakarta.
"Ya, berada di Jakarta. Saya kira bisa dipahami (alasan Paundra memilih tak hadir). Saya tidak banyak komentar, tapi bisa dipahamilah," katanya, Sabtu (12/03/2022).
Satyotomo mengungkapkan, ketidakhadiran cucu dari mantan presiden Soekarno itu tidak menyisakan masalah. Bahkan sebelum berangkat ke Jakarta, Paundra sempat berpamitan kepadanya.
"Nggak ada apa-apa. Kemarin waktu mau berangkat sudah pamitan. Dengan berjalannya waktu, itu hal yang biasa. Nanti juga kembali lagi."
ADVERTISEMENT
Terakhir, kebersamaan KGPAA Mangkunegara X dengan GPH Paundrakarna Sukmaputra Jiwanegara di muka publik terjadi dalam peringatan 100 hari meninggalnya Mangkunegara IX pada Jumat (19/11/2021).
Hubungan keduanya sempat memanas, saat Paundra meluapkan amarahnya melalui akun Instagram dengan menyebut Bhre sebagai boneka ibunya KGP Mangkunegara IX.
Sebelumnya GPH Bhre Cakrahutomo dikukuhkan menjadi Raja Pura Mangkunegaran.
Pengukuhan Bhre yang bergelar Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara X itu dilakukan Gusti Kanjeng Putri (GKP) Mangkunegara IX di Pendapi Ageng Pura Mangkunegaran.
(Tara Wahyu)