Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten Media Partner
Puluhan Kucing di Karanganyar Mati Akibat Terkena Virus
31 Januari 2020 20:49 WIB

ADVERTISEMENT
KARANGANYAR – 27 ekor kucing milik warga Jaten, Karangnyar mati mendadak, Hal itu diungkapkan oleh Ahmad Ludiyanto, salah satu pemilik kucing. Menurut Ludy sapaannya, sebelum mati kucing miliknya mengalami diare dan lemas tidak mau makan. Lima kucing milik Ludy akhirnya mati, awalnya yang mati hanya tiga lalu disusul dua kucingnya yang tak berselang lama.
ADVERTISEMENT
“Awalnya tiga kucing yang mati belum lama ini, disusul dua kucing yang mati. Untuk kucing yang terakhir sempat dibawa ke Dokter Hewan, dan katanya kena Virus Distemper.” Ungkap Ludy.
Medik Veteriner Dinas Perikanan dan Peternakan, Yianida Talbot yang mengatahui hal tersebut melakukan pemeriksaan terhadap kucing yang masih hidup. Menurut Yianida Talbot, sebelumnya terdapat laporan 27 ekor kucing meninggal mendadak. Untuk menghindari virus yang ada di kucing pihaknya melakukan vaksin.
Dirinya juga membantah kabar yang mengatakan virus ini tidak ada hubungannya dengan Virus Corona yang saat ini sedang merebak. Yianida mengungkapkan, virus yang dialami kucing bisa berbahaya pada kucing yang lainya, tapi tidak berpengaruh dengan manusia.
“Virus ini tidak menular pada manusia dan tidak membahayakan. Jadi jangan khawatir, ini bukan Virus Corona yang seperti kabar yang beredar.” Ujar Yianida.
ADVERTISEMENT
Untuk sementara waktu, dirinya menghimbau untuk jangan membiarkan kucing berkeliaran di luar rumah meskipun tidak menular ke manusia.
(Tara Wahyu)