Konten dari Pengguna

5 Fakta Hubungan Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
23 Oktober 2018 14:23 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova. (Foto: Instagram/@kykuu)
zoom-in-whitePerbesar
Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova. (Foto: Instagram/@kykuu)
ADVERTISEMENT
Komika Ge Pamungkas akan segera melangsungkan pernikahan dengan finalis Putri Indonesia 2015, Anastasia Herzigova atau yang akrab disapa Kyku.
ADVERTISEMENT
Kabar ini diketahui setelah undangan pernikahan keduanya beredar di media sosial. Padahal, hubungan asmara keduanya bisa terbilang masih baru. Berikut adalah 5 fakta hubungan Ge Pamungkas dan Kyku.
1. Dikenalkan oleh Raditya Dika
5 Fakta Hubungan Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova (1)
zoom-in-whitePerbesar
Ge Pamungkas saat masih bersama Angie Ang dan Ge Pamungkas dengan Kyku (Foto: Munady)
Awal mula perkenalan Ge dengan Kyku tak lepas dari sosok komika terkenal, Raditya Dika. Kala itu, Ge baru saja putus dengan pembawa berita di salah satu stasiun TV swasta, Angie Ang. Mereka telah menjalin hubungan selama 3 tahun, dan bahkan sempat merencanakan pernikahan. Namun hubungan keduanya kandas pada Maret 2018.
Setelah itu, Raditya Dika mengenalkan Ge dengan Kyku. Dari situlah hubungan keduanya berawal.
ADVERTISEMENT
2. Serius menjalani hubungan
5 Fakta Hubungan Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova (2)
zoom-in-whitePerbesar
Ge dan Kyku beserta keluarga besar Ge saat Lebaran 2018 (Foto: Instagram @kykuu)
Walaupun Ge dan Kyku baru berpacaran selama beberapa bulan, keduanya serius dalam menjalaninya. Ini terbukti saat Lebaran pada Juni lalu, Ge membawa Kyku ikut berkumpul bersama keluarganya. Kyku pun mengungkapkan rasa bahagianya melalui unggahan foto di Instagram. Dalam foto itu, dia berdiri bersama Ge dan keluarganya sambil tersenyum.
"Lebaran hari ke-dua bersama @gepamungkas & keluarga yang super hangat. Grateful for so many blessings, so much love. Thank you, Ge. ❤" tulis Kyku di caption unggahan tersebut.
3. Bertunangan pada Agustus
5 Fakta Hubungan Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova (3)
zoom-in-whitePerbesar
Ge Pamungkas dan Kyku saat bertunangan Agustus lalu (Foto: Instagram @kykuu)
Sudah menjalani hubungan selama 5 bulan, Ge dan Kyku bertunangan pada Minggu, (26/8). Keduanya tampil serasi dengan baju adat berwarna ungu. Mantan pacar Ge, Angie Ang bahkan ikut memberikan ucapan selamat pada pasangan ini melalui kolom komentar unggahan Soleh Solihun, "Naik kelas ni couple-annya di acara keluarga. Congrats Ge & Kyku!" dengan ditutup emotikon hati.
ADVERTISEMENT
4. Sempat dikritik netizen
5 Fakta Hubungan Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova (4)
zoom-in-whitePerbesar
Rio Dewanto, Kyku, dan Ge Pamungkas (Foto: Instagram @kykuu)
Pertunangan ini juga sempat diwarnai drama antara Kyku dan kakak Ge dengan netizen. Kyku adalah fans berat dari aktor Rio Dewanto mendapatkan kejutan dari Ge di hari pertunangan mereka.
Ge mengundang Rio untuk hadir di acara pertunangannya dan bahkan menjadi pengantar bunga untuk Kyku. Kyku pun mengungkapkan rasa cintanya pada Ge karena mau bersusah-susah membawa sang idola ke acara bahagia mereka melalui unggahan foto mereka bertiga di Instagram.
Namun, seorang netizen memberikan komentar yang kurang menyenangkan di kolom komentar foto itu. "Sama yang dulu lebih romantis ga sih Ge? Caption Ge ke yang dulu lebih bikin melting. Ini cewenya yang ngepost lebih banyak lamaran...lebih sweet..pelarian ga sih? Gw tadi liat kakaknya Ge si @findyranendra yang lebih pasang badan buat kyku.."
ADVERTISEMENT
Sontak, komentar ini mendapat respon dari Kyku dan kakak Ge, Findy. Mereka saling membela satu sama lain. Kyku menyatakan justru salah satu alasan mengapa dia mau menikah dengan Ge adalah karena kakak-kakak Ge yang sangat suportif terhadap keduanya.
Findy lebih gamblang. Dia membalas, "Jangan sok tau... mending diam aja deh. Ngatain keluarga gw aneh? Lo lebih aneh lagi... ngga kenal ngata2in. Sekali lagi respect sama orang dong, kalo ngga suka ya ngga usah liat2 hidup mereka," disambung dengan saran bagi sang netizen untuk meng-unfollow akun Kyku.
5. Menikah pada Desember ini
5 Fakta Hubungan Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova (5)
zoom-in-whitePerbesar
Ge Pamungkas dan Kyku (Foto: Instagram @kykuu)
Sebelumnya, Ge tidak pernah memberikan waktu yang jelas mengenai kapan dia akan naik pelaminan dengan Kyku. Namun, undangan pernikahan Ge dan Kyku tiba-tiba tersebar di media sosial.
ADVERTISEMENT
Sebuah akun gosip di Instagram menjadi yang pertama menyebarkan hal ini. Di undangan itu tertulis jelas nama asli keduanya, Genrifinadi Pamungkas dan Anastasia Herzigova.
"Dengan memohon rahmat dan ridho Allah SWT. kami mengundang bapak/ibu/saudara/i untuk menghadiri acara resepsi pernikahan putra-putri kami, Genrifinadi Pamungkas dan Anastasia Herzigova yang InsyaAllah akan diselenggarakan pada 1 Desember 2018," itulah yang tertulis dalam undangan yang diunggah oleh akun gosip tersebut.
Para netizen pun segera memberikan ucapan selamat mereka. Namun tak sedikit pula yang masih mengungkit-ungkit hubungan Ge dengan Angie.
"@dessy3113Wihhhh akhirnya Alhamdulillah,semoga dilancarkan sampai hari H nya aminnn, ngomong" gw boleh sekalian rayain milad gw bang @gepamungkas ? wwkwkkwkkkwk 😁😁✌️"
"@ertha_colanda Serasi banget bungsu sama sulung"
ADVERTISEMENT
"@lalumasa393 Kasian teh angie jagain jodoh orang, pacaran lambreta, udah pake baju couple :(( ai nikahnya ma teh kyku sedih ih"
"@rkrkiki Pacaran bertahun2 udah kenal keluarga masing2 tapi gajadi nikah. Pacaran baru beberapa bulan langsung nikah."
Kyku pun mengunggah pas foto keduanya yang diduga akan digunakan untuk buku nikah mereka di Instagramnya pada Sabtu, (20/10).