Konten dari Pengguna

5 Fakta Saga Omar Nagata, Anak Anji yang Jago Bikin Lagu

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
11 Maret 2019 12:15 WIB
clock
Diperbarui 20 Maret 2019 20:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Anji dan Saga di kantor PAPPRI. Foto: Munady Widjaja
zoom-in-whitePerbesar
Anji dan Saga di kantor PAPPRI. Foto: Munady Widjaja
ADVERTISEMENT
Kehadiran anak kedua Anji, Saga Omar Nagata memang membawa angin segar di industri musik Tanah Air, khususnya di kalangan anak-anak. Saga yang mewarisi bakat bermusik dari ayahnya ini berhasil menghidupkan kembali lagu anak-anak yang sudah mulai tergerus.
ADVERTISEMENT
Di usianya yang masih sangat muda, Saga sudah punya banyak prestasi yang membanggakan, lho. Buat kamu yang belum tahu dengan jagoan kecilnya Anji, yuk langsung saja kenalan dan simak beberapa fakta tentang Saga.
1. Usianya baru 7 tahun
Saga Omar Nagata. Foto: (Instagram/sagaomarnagata)
Menikah dengan Wina Natalia, Anji dikaruniai anak kedua pada tahun 2012. Ialah Saga Omar Nagata yang hadir di tengah kebahagiaan Anji dan Wina. Tak terasa, kini Saga sudah tumbuh menjadi anak yang hebat. Usianya sekarang sudah hampir 7 tahun.
2. Menciptakan lagu sendiri
Anak Anji yang jago bikin lagu. Foto: (Instagram/sagaomarnagata)
Buah jatuh tak jauh dari pohonnya, yup, sama seperti sang ayah, Saga juga mampu menciptakan lagu. Lagunya tercipta secara spontan atau juga ada yang dibantu ayahnya dalam urusan chord gitar. Tapi untuk liriknya sendiri, murni dari pemikiran Saga yang sederhana, lho.
ADVERTISEMENT
3. Sudah rilis dua lagu
Saga rilis Lagu Ikan. Foto: (Instagram/sagaomarnagata)
Sejauh ini, Saga sudah menciptakan lima buah lagu yakni ‘Susu Mantap’, ‘Kenapa Harus Mandi’, ‘Jangan Makan Binatang’. Dan ada juga ‘Telur Dadar’ yang dirilis pada April 2018 serta lagu terbarunya ‘Lagu Ikan’ yang dirilis pada 8 Maret kemarin. Kamu sudah dengar belum lagunya?
4. Raih penghargaan MURI
Saga, anak Anji yang raih rekor MURI. Foto: (Instagram/sagaomarnagata)
Yang hebatnya lagi, Saga berhasil menyabet penghargaan MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) sebagai pencipta lagu termuda, nih. Ya, soalnya di usianya yang saat itu masih 4 tahun, Saga sudah berhasil menciptakan banyak lagu. Hebat! Tak hanya itu, Anji juga ingin mengajukan Saga untuk meraih rekor dunia sebagai pencipta lagu termuda. Semoga berhasil, ya.
5. Penyakit langka
Saga Omar Nagata. Foto: (Instagram/sagaomarnagata)
Beberapa waktu lalu, Saga sempat diterpa musibah. Saga diketahui mengalami penyakit yang sangat langka, dikenal sebagai penyakit Sinusitis Preauricular. Saga sampai harus menjalani operasi untuk menghilangkan infeksi pada telinganya itu. Sebagai ayah, Anji tak menutupi penyakit yang tengah menimpa Saga. Bahkan, Anji turut membagikan cerita Saga ketika melewati proses pemulihan di akun Instagram-nya.
ADVERTISEMENT
Nah, itu dia beberapa fakta tentang Saga, anak Anji yang hebat dan menggemaskan. Masih kecil tapi sudah menginspirasi banget kan? Semoga Saga bisa jadi musisi hebat seperti ayahnya, ya. (liz)