5 Protokol Kerajaan Inggris yang Pernah Dilanggar Meghan Markle

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
Konten dari Pengguna
12 Desember 2018 19:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
5 Protokol Kerajaan Inggris yang Pernah Dilanggar Meghan Markle
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Meghan Markle (Foto: Instagram/@kensingtonroyal)
Pangeran Harry memang dikenal sebagai anggota kerajaan Inggris yang sering melanggar peraturan. Mulai dari mengonsumsi marijuana saat berusia 17 tahun hingga ketahuan bermain billiard telanjang di sebuah hotel di Las Vegas.
ADVERTISEMENT
Kini Harry telah menikahi mantan aktris asal Amerika Serikat, Meghan Markle. Pangeran Harry dan Meghan memang cocok dikatakan sebagai pasangan yang serasi. Hanya beberapa bulan setelah menjadi anggota kerajaan Inggris, wanita 37 tahun ini sudah melanggar sejumlah protokol kerajaan.
1. Cat Kuku Warna Gelap.
5 Protokol Kerajaan Inggris yang Pernah Dilanggar Meghan Markle (1)
zoom-in-whitePerbesar
Meghan Markle memeluk Clare Waight Keller, pemenang British Designer of the Year. (Foto: Instagram/ @kensingtonroyal)
Ratu ELizabeth melarang seluruh wanita bangsawan Inggris mengenakan cat kuku dengan warna mencolok atau gelap. Warna cat kuku yang disarankan adalah warna netral, pucat, dan lembut. Ratu Elizabeth dikatakan paling menyukai cat kuku warna merah muda. Namun saat menghadiri acara British Fashion Awards pada Senin (10/12), Meghan malah mengenakan warna burgundy, yaitu kombinasi ungu dan merah gelap.
ADVERTISEMENT
2. Dress yang Menampakkan Bahu.
5 Protokol Kerajaan Inggris yang Pernah Dilanggar Meghan Markle (2)
zoom-in-whitePerbesar
Pangeran Harry dan Meghan Markle (Foto: MUMBY/INDIGO/GETTY IMAGES)
Kerajaan Inggris melarang para wanita bangsawannya mengenakan pakaian yang terlalu mengekspose kulit. Namun pada perayaan ulang tahun Ratu Elizabeth (9/6), sang Duchess of Sussex mengenakan dres bahu terbuka. Hal ini membuat banyak tabloid Inggris mengomentari pilihan pakaian Meghan.
3. Menutup Sendiri Pintu Mobilnya.
Mungkin ini hal sepele bagi orang biasa, namun anggota kerajaan Inggris biasanya tidak membuka dan menutup sendiri pintu kendaraan mereka. Namun saat menghadiri Royal Academy London, Meghan secara spontan menutup pintu mobil hitamnya.
4. Tidak Mengenakan Stocking.
5 Protokol Kerajaan Inggris yang Pernah Dilanggar Meghan Markle (3)
zoom-in-whitePerbesar
Pangeran Harry dan Meghan Markle (Foto: HUSSEIN/SAMIR HUSSEIN/WIREIMAGE)
Memakai stocking memang bukan peraturan tertulis dalam kerajaan Inggris, namun ini telah menjadi tradisi yang dilakukan para wanita bangsawannya selama ini. Saat sesi pemotretan resmi pertunangannya dengan Pangeran Harry, Meghan yang mengenakan mantel putih selutut terlihat tidak mengenakan stocking.
ADVERTISEMENT
5. Memakai Tas Selempang.
5 Protokol Kerajaan Inggris yang Pernah Dilanggar Meghan Markle (4)
zoom-in-whitePerbesar
Meghan Markle dan Pangeran Harry (Foto: MUMBY/INDIGO/GETTY IMAGES)
Meghan pernah mengenakan tas selempang saat tiba di Edinburgh Castle (13/2). Ternyata hal ini juga merupakan hal tidak wajar bagi wanita bangsawan Inggris. Menurut pakar kerajaan Inggris, William Hanson, para wanita bangsawan selalu menggenggam tas tangannya untuk menghindari jabat tangan yang tidak diperlukan.