Konten dari Pengguna

Masih Ingat Afiqah? Eks Bintang Iklan Cilik Itu Kini Gabung JKT48

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
28 April 2019 14:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Afiqah, mantan bintang iklan cilik, kini lolos menjadi member akademi JKT48 Generasi 8. (Foto: kolase YouTube dan Twitter @Posyandu48)
zoom-in-whitePerbesar
Afiqah, mantan bintang iklan cilik, kini lolos menjadi member akademi JKT48 Generasi 8. (Foto: kolase YouTube dan Twitter @Posyandu48)
ADVERTISEMENT
Masih ingat Afiqah? Anak perempuan yang sempat viral karena menjadi bintang iklan cilik itu kini kembali menjadi perbincangan publik. Gadis 13 tahun itu diperkenalkan sebagai bagian generasi baru JKT48 dalam event Request Hour Top 30 JKT48 di Balai Sarbini, Jakarta, Sabtu malam (27/4).
ADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu, gadis bernama lengkap Amanina Afiqah Ibrahim itu diketahui sedang fokus dengan kegiatannya, yaitu gimnastik atau senam artistik. Namun kabar terbarunya, kini Afiqah lolos dalam audisi grup idola JKT48 Generasi 8 bersama 17 nama lainnya. Hal itu diketahui dari unggahan akun Twitter @Posyandu48, Sabtu (27/4).
"18 member JKT48 Academy Class B atau generasi 8 telah diperkenalkan saat JKT48 Request Hour 2019. Diantara yang mulai ramai dibicarakan fans adalah Amanina Afiqah Ibrahim (13 tahun) yang dikenal ketika kecil membintangi iklan oreo kabarnya sekarang yang telah lolos audisi JKT48," tulis akun tersebut.
Dalam unggahan tersebut, akun @Posyandu48 juga menampilkan potret saat Afiqah memperkenalkan diri. Tampak Afiqah mengenakan kaus berwarna biru.
ADVERTISEMENT
Request Hour sendiri adalah agenda tahunan JKT48 yang digelar untuk menyapa para penggemar. Dalam event tersebut akan dihadirkan 30 lagu yang dipilih langsung oleh fans JKT48. Mereka dapat memilih lagu-lagu JKT48 yang paling disukai dengan cara voting.
Sebelum acara Request Hour yang memunculkan nama Afiqah yang lolos audisi JKT48 Generasi 8, sebelumnya gadis kelahiran tahun 2006 itu sempat dikatakan akan menjadi member JKT48 Generasi 8. Hal itu diungkapkan oleh pengguna Twitter @RickyRik_23 melaui cuitannya pada 8 September 2012 silam.
"Afiqa udah kelas 1 SD.. 7 tahun lagi siap jadi Next Member #JKT48 Gen 8 fufufu," tulisnya.
Hal itu rupanya menjadi kenyataan. Hingga nama Afiqah kini ramai diperbincangkan di media sosial. Sebelumnya, Afiqah juga pernah dikatakan memiliki wajah yang mirip dengan Nabilah Ratna Ayu Azalia atau yang akrab dikenal sebagai Nabilah JKT48 yang sekaligus merupakan anggota JKT48 generasi pertama.
ADVERTISEMENT
Nama Afiqah sendiri sebenarnya sudah mencuat ketika usianya masih enam tahun. Saat itu, dirinya merupakan bintang iklan biskuit. Iklan tersebut menampilkan perbincangan dua anak kecil yang tengah berbagi biskuit. Afiqah saat itu masih tampil dengan tampang yang menggemaskan.
Afiqah semasa kecil saat menjadi bintang iklan biskuit. (Foto: tangkapan layar YouTube/Vita Ismuhadi Showreel)
Selain itu, Afiqah juga membintangi iklan beberapa produk lainnya. Bahkan gadis 13 tahun itu pernah membintangi film 'Cerita Cinta' tahun 2015.
(zhd)
Baca lebih banyak informasi mengenai berita artis/berita heboh/info bola/dan lifehack lebih nyaman di aplikasi kumparan.
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.