Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Selain Syahrini, Nama Panggung dan Asli 5 Artis Ini Juga Berbeda
18 Januari 2020 11:33 WIB
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Siapa, sih, yang tidak kenal Syahrini ? Sebagai penyanyi terkenal dan sensasional Tanah Air, tentu namanya bukanlah hal asing di telinga. Bahkan, pernikahannya dengan Reino Barack pada 27 Februari 2019 menjadi salah satu momen yang sangat dibicarakan saat itu.
ADVERTISEMENT
Terlepas dari itu, siapa sangka bahwa pelantun lagu 'Sesuatu' tersebut ternyata memiliki nama asli berbeda dengan nama panggung seperti yang sudah dikenal masyarakat luas? Ya, perempuan yang kini berusia 37 tahun ini rupanya memiliki nama asli Rini Fatimah Jaelani.
Sebagai seorang figur publik, nama panggung memang menjadi salah satu hal yang penting. Nama panggung sangat diperlukan agar masyarakat mudah mengingatnya. Tak hanya Syahrini, lima artis ini juga memakai nama panggung yang berbeda dengan nama aslinya. Siapa saja? Berikut ulasannya.
Pelantun 'Menghujam Jantungku' ini lahir di Aceh pada 22 September 1978. Ia memiliki nama asli Teuku Adifitria. Namun, ia populer dengan nama Tompi yang terdengar singkat dan lebih mudah diingat.
ADVERTISEMENT
Perempuan kelahiran Palembang ini sudah mengawali karier sebagai artis cilik sejak usia dua tahun. Ia telah banyak membintangi judul FTV, sinetron, dan juga film. Salah satu film yang pernah dibintanginya yakni 'Tak Kenal Maka Tak Sayang'. Artis yang dikenal sebagai Dea Imut ini memiliki nama asli Claudia Anissa.
Artis kelahiran 14 Februari 1989 ini mengawali karier saat bermain dalam FTV 'Dewa Asmara'. Donita ternyata bukanlah nama aslinya. Istri Adi Nugroho ini memiliki nama lahir Noni Annisa Ramadhani.
Tina Toon populer melalui lagu 'Bolo-Bolo' pada tahun 1999. Sejak saat itu, bahkan hingga sekarang ia masih dikenal dengan goyangan kepalanya yang khas. Tina Toon yang kini menjadi anggota DPRD DKI Jakarta rupanya memiliki nama asli Agustina Hermanto.
ADVERTISEMENT
Inul Daratista merupakan salah satu pedangdut Indonesia yang terkenal. Siapa yang menyangka jika perempuan kelahiran 21 Januari 1979 ini ternyata mempunyai nama asli Ainur Rokhimah. (daa)