Konten dari Pengguna

10 Contoh Usaha Mikro yang Menjanjikan dengan Modal Kecil

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
15 November 2024 13:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Contoh usaha mikro. Foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Contoh usaha mikro. Foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Usaha mikro bisa menjadi alternatif bagi yang baru terjun ke dunia bisnis. Selain cocok untuk pemula, jenis usaha ini juga dapat dimulai dengan modal kecil.
ADVERTISEMENT
Menurut Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2008, usaha mikro adalah usaha kecil yang memiliki aset maksimal Rp50 juta (tidak termasuk tanah dan bangunan tempat usaha) dan memiliki omzet tahunan maksimal Rp300 juta.
Usaha ini sering kali berbasis rumah tangga atau dijalankan secara mandiri oleh pemilik tanpa karyawan tetap. Kegiatan usaha mikro dapat beragam, mulai dari perdagangan barang hingga layanan jasa.
Tertarik untuk memulai usaha mikro? Di bawah ini akan diuraikan beberapa contoh usaha mikro yang menjanjikan dan bisa dimulai dengan modal kecil.

Contoh Usaha Mikro

Contoh usaha mikro. Foto: Unsplash.com

1. Warung Kelontong

Warung kelontong adalah usaha mikro yang menjual kebutuhan sehari-hari, seperti beras, minyak goreng, gula, dan kebutuhan pokok lainnya. Bisnis ini bisa dimulai dari rumah dengan modal kecil dan dapat terus berkembang sesuai dengan kebutuhan masyarakat sekitar.
ADVERTISEMENT

2. Menjual Gorengan dan Makanan Ringan

Bisnis kuliner seperti menjual gorengan, martabak mini, atau jajanan tradisional memiliki permintaan yang tinggi. Dengan modal kecil, usaha ini mudah dilakukan, terutama di lokasi yang strategis atau dekat dengan sekolah dan perkantoran.

3. Laundry Kiloan

Usaha laundry kiloan umumnya dibutuhkan di daerah perkotaan, terutama di sekitar indekos atau apartemen. Bisnis ini bisa dimulai dari rumah bermodalkan mesin cuci, detergen, dan setrika, serta dapat dikelola oleh satu atau dua orang.

4. Jasa Pangkas Rambut atau Barbershop Mini

Usaha pangkas rambut merupakan bisnis mikro yang dapat dimulai dengan modal kecil dan keahlian dalam memotong rambut. Ini bisa dilakukan di rumah atau menyewa tempat kecil. Modal awal digunakan untuk membeli peralatan dasar seperti gunting, alat cukur, dan cermin.

5. Usaha Jual Pulsa dan Paket Data

Di era digital, pulsa dan paket data adalah kebutuhan utama. Bisnis jual pulsa dan paket data bisa dimulai dengan modal kecil dan bisa dijalankan di rumah. Selain itu, pemula juga bisa menjual voucer listrik, pembayaran tagihan, dan produk digital lainnya.
ADVERTISEMENT

6. Penjahit atau Layanan Permak Pakaian

Bagi yang memiliki keterampilan menjahit, usaha permak atau penjahit bisa menjadi pilihan usaha mikro yang bisa dicoba. Anda bisa menawarkan layanan perbaikan atau permak pakaian dengan modal awal yang relatif rendah untuk membeli mesin jahit dan alat penunjang lainnya.

7. Bisnis Camilan Homemade

Produksi camilan home made, seperti keripik, kue kering, atau makanan ringan lainnya bisa menjadi bisnis mikro yang laris. Anda dapat memulai bisnis ini dari dapur rumah dengan bahan yang mudah didapat dan menjualnya melalui media sosial atau ke tetangga sekitar.

8. Menjual Sayuran dan Bumbu Dapur

Menjual sayuran dan bumbu dapur dengan sistem pra-pesan juga sedang populer. Anda bisa menjual paket sayuran atau bumbu dapur segar ke tetangga atau melalui media sosial. Bisnis ini membutuhkan modal yang kecil dan mudah dikelola.
ADVERTISEMENT

9. Usaha Jahit Masker Kain atau Aksesori Fashion

Dalam kondisi tertentu, seperti saat pandemi, kebutuhan masker kain sangat tinggi. Membuat masker kain atau aksesori fashion lain, seperti scrunchie, tote bag, atau topi rajut, bisa menjadi peluang usaha mikro yang menjanjikan.

10. Bisnis Online

Contoh usaha mikro lainnya yang dapat menjadi pilihan ialah dropshipping atau menjual produk orang lain tanpa perlu menyimpan stok barang. Anda juga bisa mencoba affiliate marketing yang mempromosikan produk orang lain dan mendapat komisi dari setiap penjualan.
Manfaatkan juga platform daring seperti Shopee, Tokopedia, atau situs web pribadi untuk menjual produk sendiri atau titipan. Selain fleksibel karena jam kerja dan skala bisnisnya bisa disesuaikan dengan diri sendiri, bisnis ini tak memerlukan keahlian khusus yang mendalam.
(NDA)