Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Franchise Makanan di Bawah 10 Juta yang Bisa Jadi Peluang Bisnis
14 Oktober 2024 10:59 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dengan menjalankan franchise makanan di bawah 10 juta, pemula yang baru saja ingin terjun ke dunia wirausaha bisa memanfaatkan nama besar dan sistem bisnis yang teruji.
Tertarik untuk buka usaha franchise di bidang kuliner dengan modal minim? Berikut beberapa brand kuliner yang termasuk dalam kategori franchise makanan di bawah 10 juta.
Daftar Franchise Makanan di Bawah 10 Juta
Tak sedikit bisnis franchise di bidang kuliner menawarkan peluang usaha dengan modal di bawah 10 juta. Beberapa franchise tersebut, di antaranya sebagai berikut.
1. Bakso Benhil
Penggemar bakso pasti sudah tidak asing lagi dengan franchise Bakso Benhil. Waralaba yang didirikan sejak 2011 ini terkenal berkat rasanya yang lezat dan harganya yang pas di kantong.
Franchise Bakso Benhil pun bisa menjadi solusi bagi pengusaha yang ingin memulai usaha kuliner dengan modal minim. Pemilik Bakso Benhil Barudi Dewanto menuturkan, modal untuk menjadi mitra sebesar Rp4 juta.
ADVERTISEMENT
Dengan harga tersebut, mitra sudah bisa membawa pulang usaha dengan memperoleh bahan baku produk sebanyak 500 hingga 600 porsi. Sementara itu, untuk konsep outlet-nyabisa disesuaikan dengan kesanggupan finansial mitra masing-masing.
Barudi juga menyebutkan bahwa pihaknya tidak mematok harga baku untuk tiap produk dagangannya. Harga produk biasanya disesuaikan dengan segmentasi pasarnya.
Seperti halnya harga satu porsi bakso, pihaknya menjual ke mitranya sebesar Rp7.500. Selain itu, pihak Bakso Benhil juga meniadakan royalti yang biasanya dikenakan pada mitra.
Baca Juga: Franchise Makanan untuk Pemula Membuka Usaha
2. Teh Poci
Meski sudah banyak tren minuman kekinian yang viral, Teh Poci menjadi pilihan masyarakat lantaran rasanya yang khas dan harganya yang terjangkau.
Teh Poci sendiri merupakan sebuah brand bisnis milik Rekso Group, yakni layanan kemitraan Teh Poci sendiri yang dikelola oleh PT Poci Kreasi Mandiri.
ADVERTISEMENT
Untuk peluang usaha, Teh Poci menyediakan dua paket utama, yaitu hemat seharga Rp5 juta dan paket reguler sebesar Rp6,4 juta untuk daerah Jawa—Bali dan Rp7,2 juta untuk di luar Jawa—Bali.
3. Candy Crepes
Crepes termasuk salah satu camilan yang digemari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Itu kenapa franchise ini bisa menjadi pilihan bisnis yang menguntungkan.
Mitra Candy Crepes pun tidak akan dimintai biaya royalti dan mendapatkan 100% keuntungan. Paket usahanya lengkap dan kualitas produk yang dijual pun sangat baik. Harga waralabanya mulai dari Rp8,5 juta.
(NDA)