Konten dari Pengguna

5 Cara Cek Rekening Listrik PLN, Anti Ribet!

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
23 Juni 2023 16:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi petugas sedang cek listrik PLN. Foto: PT PLN
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi petugas sedang cek listrik PLN. Foto: PT PLN
ADVERTISEMENT
Cara cek rekening listrik PLN bisa dilakukan dengan beragam metode. Rekening listrik PLN sendiri merupakan nomor unik yang dimiliki oleh setiap pengguna PLN. Karenanya, nomor rekening ini tidak akan sama antara pengguna satu dengan lainnya.
ADVERTISEMENT
Melalui rekening listrik PLN, pengguna mengetahui sisa token listrik rumah atau bangunan dan jumlah tagihan listrik milikmu. Nah, bagi yang belum tahu cara cek rekening listrik PLN, simak tutorialnya dalam uraian artikel di bawah ini.

Cara Cek Rekening Listrik PLN

Ilustrasi cara cek nomor rekening listrik PLN. Foto: Antara/Nova Wahyudi
Pengguna PLN dapat mengetahui rekening listrik miliknya dengan cara melihat struk tagihan listrik bulanan, mengecek meteran listrik, menghubungi Call Center PLN, membuka situs website PLN, hingga mendatangi kantor PLN terdekat. Berikut masing-masing tutorialnya.

1. Melalui struk tagihan listrik bulanan

Mengutip akun twitter resmi @pln_123, nomor rekening listrik PLN dapat dilihat pada struk pembayaran rekening listrik bulan sebelumnya. Pada struk, nomor rekening listrik PLN terdiri atas 12 digit nomor.

2. Melalui meteran listrik

Cara cek rekening listrik PLN selanjutnya adalah dengan melihat di meteran listrik yang ada di rumah kamu. Meteran listrik adalah perangkat yang mengukur jumlah energi listrik yang dikonsumsi bangunan, ruang penyewa, atau peralatan bertenaga listrik.
ADVERTISEMENT
Untuk melihat nomor rekening listrik milikmu, coba periksa barcode dalam meteran tersebut. Di bawah barcode tersebut biasanya tertera 11 hingga 12 digit angka yang merupakan nomor rekening listrik pengguna PLN.

3. Melalui Call Center PLN

Ilustrasi cara cek nomor rekening listrik PLN. Foto: Pixabay
Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan, PLN telah meluncurkan berbagai layanan pengaduan yang bisa dihubungi oleh masyarakat. Salah satu layanan tersebut adalah Call Center PLN.
Menurut informasi yang dituliskan dalam laman resmi PLN, pengguna dapat melakukan pengaduan dengan menghubungi Call Center PLN ke nomor 123. Nomor Call Center PLN ini bisa dihubungi secara langsung melalui telepon maupun WhatsApp.
Lewat layanan ini, pengguna dapat mengajukan permintaan pemasangan listrik sambungan baru, mengganti daya listrik, pemasangan layanan listrik sementara, serta mencari informasi perihal nomor rekening listrik milikmu.
ADVERTISEMENT

4. Melalui aplikasi PLN

Nomor rekening listrik juga bisa pengguna cek melalui aplikasi PLN. Aplikasi ini dapat diunduh melalui Play Store ataupun App Store. Di aplikasi PLN, pengguna bisa melihat informasi terkait jumlah pemakaian listrik, nama pemilik rekening, nomor rekening listrik, dan biaya tagihan listrik.

5. Melalui kantor PLN

Pengguna juga bisa mengecek nomor rekening listrik miliknya dengan mendatangi langsung kantor PLN terdekat. Sebelum mengunjungi kantor PLN terdekat, siapkan beberapa hal berikut:
(NDA)