Konten dari Pengguna

7 Situs Freelance di Indonesia yang Wajib Diketahui Pencari Kerja

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
26 Januari 2022 9:21 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi seseorang sedang mencari pekerjaan. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi seseorang sedang mencari pekerjaan. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Informasi lowongan kerja kini sudah bisa diakses dengan mudah dan cepat melalui berbagai situs resmi dan aplikasi. Ada beragam situs freelance di Indonesia yang bisa kamu akses.
ADVERTISEMENT
Namun kamu tetap perlu berhati-hati sebab kasus penipuan rentan terjadi di situs lowongan pekerjaan. Lantas, apa saja situs bekerja lepas di Indonesia yang bisa kamu akses? Mari simak penjabaran lengkapnya di bawah ini.

Situs Freelance di Indonesia

Berikut ini adalah tujuh situs freelance di Indonesia yang bisa kamu akses untuk mencari pekerjaan:
1. Sribulancer
Sribulancer.com ini adalah salah satu situs freelancer yang terkenal di Indonesia. Kamu hanya perlu membuat akun dan melengkapi diri, menyertakan CV, dan portofolio yang dibutuhkan untuk melamar pekerjaan.
Kemudian, kamu bisa mulai mencari pekerjaan di situs web ini yang sesuai dengan minat dan kemampuan diri. Berbagai lowongan telah disediakan oleh web yang satu ini, seperti penulis, penerjemah, desainer media, dan pembuat web.
ADVERTISEMENT
2. Freelancer
Selain Sribulancer, kamu juga bisa mendapatkan informasi pekerjaan di situs Freelancer. Menariknya, situs web ini tak hanya bekerja sama dengan para pencari jasa di Indonesia, tetapi juga dari luar negeri.
Pekerjaan yang ditawarkan dalam situs ini juga tak kalah menarik dengan situs lainnya. Contohnya, desain, pemasaran, jurnalis, hingga proyek di bidang teknologi informasi. Kamu juga dapat mengunduh aplikasi Freelancer yang tersedia di Google Play Store dan Apple App Store.
Ilustrasi seseorang sedang mencari pekerjaan. Foto: Pexels.com
3. Linkedin Jobs
Sebagian masyarakat Indonesia tentunya sudah mengetahui situs freelance di Indonesia yang bernama Linkedin Jobs. Jejaring sosial satu ini khusus diperuntukkan bagi pengguna professional.
Salah satu tujuanya ialah untuk memperkenalkan diri ke calon kolega atau perusahaan dan sebaliknya. Linkedin memiliki fitur Linkedin Jobs yang menawarkan lebih dari 360 ribu lowongan pekerjaan lepas yang bisa kamu coba.
ADVERTISEMENT
4. Fastwork
Fastwork merupakan situs untuk mencari lowongan freelance dari berbagai industri kreatif. Seperti situs lainnya, kamu hanya perlu membuat akun dan mengunggah CV serta portofolio untuk bisa melamar pekerjaan.
Situs Fastwork ini juga telah bekerja sama dengan berbagai perusahaan untuk menawarkan pekerjaan di dalam situs.
5. Upwork
Upwork merupakan salah satu situs freelance yang menawarkan proyek-proyek kerja di level internasional. Untuk mempermudah komunikasimu dengan klien, Upwork juga menyediakan fitur kontak.
Dengan begitu, kamu tak perlu khawatir mengenai cara menghubungi klien. Upwork juga menjamin keamanan proyek yang terdapat di situs mereka.
6. Projects
Situs Projects menjadi salah satu situs pekerjaan yang paling populer di Indonesia. Kamu bisa menemukan beragam pekerjaan lepas dari berbagai jenis bidang seperti pemrograman, desain, media sosial, sampai pekerjaan menulis sekalipun.
ADVERTISEMENT
Dari situs ini, kamu juga bisa menjual produk, seperti buku elektronik dan templat situs web. Jika tertarik, kamu bisa mengunjungi situs web projects.co.id.
7. StudentJob
Student Job adalah salah satu situs freelance di Indonesia yang diperuntukkan bagi pelajar SMA/SMK hingga lulusan baru. Melalui situs ini, kamu dapat mencari pekerjaan paruh waktu, pekerjaan lepas, magang, volunter, ataupun bekerja penuh waktu di Indonesia.
Sebagai jaringan dari berbagai komunitas pelajar, Student Job juga rutin mengadakan kegiatan bulanan seperti Student Coach.
(FNS)