Konten dari Pengguna

Apa Itu Job Fair? Ini Pengertian, Manfaat, dan Hal-hal yang Perlu Dilakukan

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
26 Juli 2023 11:19 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sekumpulan orang sedang berada di acara job fair. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sekumpulan orang sedang berada di acara job fair. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Ada banyak metode yang bisa dilakukan para job seeker untuk menemukan lowongan pekerjaan. Salah satunya adalah dengan mendatangi acara job fair. Apa itu job fair?
ADVERTISEMENT
Secara etimologi, job fair merupakan istilah bahasa Inggris yang berarti bursa kerja. Ini adalah metode perekrutan yang dilaksanakan oleh pemberi kerja (tunggal atau kelompok) untuk menarik pelamar ke satu lokasi tertentu.
Menurut Faroman Syarief, dkk, dalam buku Manajemen Sumber Daya Manusia, job fair merupakan metode perekrutan yang cukup efektif dalam menarik minat para pelamar. Simak informasi lengkap mengenai job fair dalam uraian di bawah ini.

Pengertian Job Fair

Ilustrasi pemberi kerja dan pencari kerja di acara job fair. Foto: Unsplash
Kamus Merriam Webster menerangkan, job fair (bursa kerja) merupakan sebuah acara di mana pemberi kerja menawarkan informasi tentang perusahaan mereka kepada orang-orang yang sedang mencari pekerjaan.
Mengutip situs Indeed, job fair adalah acara di mana banyak perekrut, manajer perekrutan, dan pemberi kerja dapat bertemu dengan calon karyawan di satu tempat yang nyaman dan netral, seperti sekolah atau perguruan tinggi.
ADVERTISEMENT
Acara ini biasanya dikelola oleh konsultan perekrutan pihak ketiga. Banyak perusahaan menghemat waktu dan upaya mereka untuk merekrut dengan berpartisipasi dalam job fair. Pelamar bahkan dapat menghadiri wawancara dengan perusahaan ternama di job fair.

Manfaat Job Fair

Ilustrasi wawancara kerja di acara job fair. Foto: Unsplash
Job fair bermanfaat bagi pemberi kerja dan kandidat yang mencari pekerjaan. Di sisi pemberi kerja, acara ini memberi kesempatan bagi mereka untuk bertemu dengan banyak kandidat dalam waktu singkat.
Sementara dari sudut pandang pencari kerja, berikut adalah beberapa manfaat yang bisa didapat dari acara job fair seperti dikutip dari buku Pengantar Bisnis karya Dwi Hastuti, dkk:
ADVERTISEMENT

Hal-hal yang Perlu Dilakukan Sebelum Mendatangi Acara Job Fair

Ilustrasi mempersiapkan diri sebelum acara job fair. Foto: Unsplash
Merangkum situs TalentLyft, berikut adalah beberapa langkah penting yang dapat dilakukan oleh para job seeker atau pencari kerja sebelum menghadiri acara job fair:

1. Cari tahu daftar perusahaan yang berpartisipasi

Sebelum acara job fair berlangsung, mulailah mencari tahu daftar perusahaan yang akan hadir. Setelah memiliki informasi ini, pertimbangkan untuk membuat prioritas Anda sendiri tentang perusahaan yang ingin diajak bicara selama pameran karier.

2. Lakukan sedikit pemeriksaan latar belakang perusahaan

Sebelum menghadiri acara job fair, pastikan Anda meneliti latar belakang perusahaan yang berpartisipasi. Dengan begitu, Anda dapat memiliki potensi lebih unggul dibandingkan kandidat lainnya.
Luangkan waktu untuk mencari tahu posisi yang dibuka dengan kualifikasi dan keterampilan Anda. Selanjutnya, sesuaikan curriculum vitae (CV) milik Anda agar sesuai dengan kriteria perusahaan yang lowongannya ingin dilamar.
ADVERTISEMENT

3. Siapkan pitch elevator

Bersiaplah dengan elevator pitch yang bagus untuk memastikan Anda memiliki sesuatu yang siap untuk dikatakan saat mendekati setiap perekrut di pameran. Elevator pitch sekitar 30-60 detik.
Elevator pitch sendiri merupakan deskripsi singkat tentang diri Anda untuk memberi tahu perekrut informasi paling penting mengenai profil Anda. Pertimbangkan untuk memasukkan item berikut dalam elevator pitch Anda:

4. Siapkan dokumen penting Anda

Penting untuk membawa beberapa salinan CV dan juga berkas lamaran lainnya ketika mengikuti acara job fair. Bawa juga folder polos dengan kompartemen terpisah untuk menyimpan salinan CV dan berkas lamaran lainnya.
ADVERTISEMENT
(NDA)