Arti Logo Koperasi dan Filosofinya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
21 April 2021 7:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gambar Banner Logo Koperasi Indonesia. Foto: Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Gambar Banner Logo Koperasi Indonesia. Foto: Antara Foto
ADVERTISEMENT
Tahukah kamu bahwa logo Koperasi Indonesia saat ini kembali menggunakan lambang saat pertama kali Koperasi didirikan? Logo Koperasi tersebut berupa gambar pohon beringin dengan rantai, padi, dan kapas.
ADVERTISEMENT
Pada 2012, logo Koperasi sebetulnya sempat mengalami perubahan, yaitu menggunakan gambar seperti mozaik bunga berwarna hijau. Namun, pada 2015, logo tersebut tidak lagi digunakan dan Koperasi Indonesia kembali memakai logo lama dengan pohon beringin.
Seperti dilansir di situs koperasi.kulonprogokab.go.id, koperasi merupakan badan hukum yang berdasarkan atas asas kekeluargaan beranggotakan perorangan atau badan hukum dengan tujuan untuk mensejahterakan anggotanya.
Dalam situs koperasi.kulonprogokab.go.id juga dijelaskan bahwa Koperasi Indonesia pertama kali didirikan pada tanggal 12 Juli 1960 oleh Drs. Moh. Hatta. Sampai saat ini, logo atau lambang Koperasi Indonesia sudah berganti dua kali sejak didirikan.
Gambar Logo Koperasi Indonesia. Sumber: DISKOPUKM Kulon Progo

Arti Logo Koperasi Indonesia dan Filosofinya

1. Roda gigi, menggambarkan kerja keras yang secar terus-menerus.
2. Rantai, menggambarkan ikatan persahabatan yang kokoh.
ADVERTISEMENT
3. Kapas dan padi, melambangkan kemakmuran masyarakat yang diupayakan oleh koperasi.
4. Timbangan, menggambarkan keadilan sosial sebagai dasar dari koperasi.
5. Bintang dalam perisai, menggambarkan Pancasila sebagai landasan idiil dari koperasi.
6. Pohon beringin, menggambarkan sifat masyarakat yang tidak mudah goyah dengan segala tekanan dan mampu untuk bersaing.
7. Koperasi Indonesia, melambangkan kepribadian Koperasi rakyat Indonesia yang merupakan sistem ekonomi yang menggerakkan perekonomian Indonesia.
8. Warna Merah Putih, melambangkan sifat nasional Indonesia yang bangga dan cinta tanah air.
(AMP)