Bitcoin Wallet, Rekomendasi Terbaik untuk Menyimpan Mata Uang Kripto

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
5 Oktober 2021 13:06 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Bitcoin Foto: REUTERS/Dado Ruvic
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bitcoin Foto: REUTERS/Dado Ruvic
ADVERTISEMENT
Bitcoin wallet merupakan tempat untuk menyimpan seluruh informasi Bitcoin secara digital dan memvalidasi transaksi dengan mata uang kripto tersebut.
ADVERTISEMENT

Jenis Bitcoin Wallet

Terdapat tiga jenis dompet Bitcoin terkait mata uang kripto yaitu:

Rekomendasi Bitcoin Wallet

Bitcoin Foto: Flickr
Dirangkum ari berbagai sumber, berikut ini rekomendasi Bitcoin wallet terbaik di Indonesia.
1. Indodax
Nama Indodax sudah tak asing lagi di kalangan investor uang kripto, khususnya Bitcoin. Indodax merupakan salah satu pionir dompet Bitcoin di Indonesia dengan keamanan yang mumpuni. Selain Bitcoin, investor juga juga bisa membeli aset cryptocurrency lainnya.
2. Trezor
Trezor dikenal sebagai salah satu dompet Bitcoin paling aman. Trezor ini berwujud fisik sehingga cukup berbeda dengan dompet Bitcoin lainnya. Bentuknya pun mirip dengan USB drive biasa.
ADVERTISEMENT
Ada lebih dari 600 jenis uang digital yang ditawarkan di Trezor. Kamu bisa melakukan transaksi di dalamnya.
3. Electrum
Electrum bisa menjadi pilihan untuk menyimpan aset kripto dengan sistem yang sederhana. Wujudnya berupa software yang dijalankan di komputer. Dia sudah bekerja sejak 2011. Kunci pribadi atas alamat dompet kamu juga terenkripsi sehingga tidak dapat dibaca pihak lain.
Sumber daya yang diperlukan untuk mengunduh aplikasi ini juga rendah. Dompet Bitcoin yang satu ini bisa beroperasi di berbagai sistem operasi dan perangkat seperti Windows, Linux, Mac, dan Android.
4. Exodus
Dompet dengan keamanan yang baik selanjutnya adalah Exodus. Dompet ini berupa software yang bisa berjalan di ponsel atau desktop komputer tanpa hambatan. Investor juga tidak perlu mengunggah data rekening bank. Sistem operasi yang sesuai untuk menjalankan software Exodus adalah Windows, Mac, dan Linux
ADVERTISEMENT
5. Keepkey Wallet
Satu lagi opsi dompet fisik untuk mata uang kripto yakni Keepkey Wallet. Kunci akan selalu tersimpan di cold storage sehingga jauh dari jangkauan peretas perangkat lunak. KeepKey Wallet bisa menyimpan aset Bitcoin mu secara virtual atau fisik.
6. Blockchain
Opsi selanjutnya adalah menyimpan Bitcoin secara online. Blockchain mengeklaim mengelola lebih dari 20 juta dompet aktif di seluruh dunia. Blockchain juga menyediakan sejumlah pilihan aset kripto lainnya, seperti Ethereum hingga Stellar. Blockchain ini bisa kamu akses lewat ponsel pintar.
7. Coinbase
Sama dengan Blockchain, Coinbase juga merupakan dompet berbasis online. Ada banyak pilihan aset kripto selain Bitcoin yang bisa kamu simpan di sini. Yang perlu dipahami, layanan dompet online ini akan mengutip biaya transaksi.
ADVERTISEMENT
8. Luno
Luno merupakan aplikasi Bitcoin wallet di Indonesia yang sudah banyak dipakai investor. Soal keamanan, jangan ragu karena dompet satu ini sudah mendapat izin Bappebti. Ada banyak opsi aset kripto yang bisa dipilih di sini.
9. Ledger Nano X
Dompet yang satu ini berbasis offline, alias tidak terhubung dengan internet secara langsung. Wujudnya mirip seperti USD drive biasanya. Cara memakainya, cukup hubungkan Ledger Nano ke komputer dan ikuti proses penyetelannya.
Banyak pilihan aset kripto yang juga bisa disimpan di sini. Fasilitas yang juga ditawarkan adalah open source dengan komunitas dan dukungan pelanggan.
10. Mycelium
Dengan dompet ini, investor bisa melakukan penyesuaian biaya transaksi. Mycelium juga menyediakan opsi penyimpanan fisik. Namun, fasilitas ini hanya khusus untuk menyimpan Bitcoin saja.
ADVERTISEMENT
(AAG)