Konten dari Pengguna

Butuh Pinjaman Uang Mendesak, Coba 6 Aplikasi Pinjol Ini

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
16 Juni 2022 12:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Butuh Pinjaman Uang Mendesak. Foto: Karolina Grabowsk/Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Butuh Pinjaman Uang Mendesak. Foto: Karolina Grabowsk/Pexels
ADVERTISEMENT
Saat ini apabila masyarakat butuh pinjaman uang mendesak bisa mengajukan di pinjol. Akan tetapi, maraknya tempat pinjam uang membuat harus berhati-hati saat ingin mengajukan pinjaman. Sebab ada beberapa layanan pinjaman yang meneror bahkan menyebarkan data nasabahnya.
ADVERTISEMENT
Melakukan peminjaman uang kerap dilakukan karena alasan tertentu, misalnya, karena sedang membutuhkan dana di saat keadaan darurat. Dengan tenor yang beragam mulai dari 1, 3, 6, hingga 12 bulan, kamu dapat melakukan cicilan tiap bulannya sesuai tanggal jatuh tempo.
Untuk menghindari hal itu, kamu harus mengetahui tempat meminjam uang dengan aman yang pastinya terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Dengan begitu, penyedia pinjaman online tersebut dinilai aman dan terjamin.

Aplikasi Saat Butuh Pinjaman Uang Mendesak

Dengan maraknya aplikasi pinjaman online dapat menolong masyarakat yang butuh pinjaman uang mendesak secara cepat. Berikut enam rekomendasi yang bisa kamu coba saat membutuhkan pinjaman uang dengan keadaan yang mendesak yang terdaftar di OJK.
ADVERTISEMENT

1. Kredivo

Ilustrasi Cara Pinjam Uang di Kredivo. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
Butuh pinjaman uang mendesak, kamu bisa mengajukan pinjaman di Kredivo. Pencairan pinjaman dalam 5 menit saja. Dengan suku bunga yang ditawarkan 0% untuk tenor 30 hari dan 2,6% per tahun untuk yang memilih cicilan 3, 6, atau 12 bulan. Dan tenor pinjaman mulai dari 30 hari, 3 bulan, 6 bulan, hingga 15 bulan.

2. Kredit Pintar

Opsi pinjaman yang kedua, yakni Kredit Pintar dengan limit pinjaman hingga Rp20 juta. Tenor pinjaman ini dari 91 hari hingga satu tahun dengan bunga mulai dari 0,8 persen dan suku bunga tahunan maksimum 11 persen.
Keunggulan aplikasi kredit pintar ialah memberikan pinjaman langsung cair tanpa BI checking dan tanpa jaminan apapun termasuk tanpa kartu kredit.

3. Akulaku

Logo Akulaku. Foto: Pexels
Akulaku menawarkan limit pinjaman hingga Rp15 juta dan tenor pinjaman maksimal 15 bulan. Dengan bunga yang ditawarkan sebesar 0,07 per hari. Hanya dalam hitungan menit, dana pinjaman dapat dicairkan.
ADVERTISEMENT
Tidak ada persyaratan pengajuan Akulaku, tidak membutuhkan persyaratan apa pun. Jika sudah memiliki akun dan sudah pernah melakukan pembelanjaan atau pinjaman tunai di KTA Asetku Akulaku, maka fitur Dana Cicil otomatis akan langsung terbuka. Namun jika ingin mengajukan pinjaman limit maksimal hingga 15 juta wajib melampirkan BPJSTKU.

4. Shopee Pinjam

Cara kerja Spinjam juga sangat mudah. Pertama, kamu melakukan aktivasi akun dengan menggunakan KTP. Lalu, kamu dapat mengajukan pinjaman hingga mencapai batas limit yang diberikan hingga mencapai Rp9 juta. Proses pencairan cepat ke rekening bank dan suku bunga bulanan rendah yakni sebesar 1,95% dengan masa cicilan selama 12 bulan.

5. Rupiah Cepat

Rupiah Cepat memungkinkan debitur mengajukan pinjaman dengan plafon mulai Rp600.000 hingga Rp5.000.000. Adapun tenor pinjaman dimulai dari tiga hingga 12 bulan dengan suku bunga ringan 0,39 hingga 0,54 persen.
ADVERTISEMENT
Pencairan pinjaman tergolong cepat, yakni hanya dalam 15 menit. Syarat yang dibutuhkan untuk mengajukan pinjaman di Rupiah Cepat adalah e-KTP WNI dan melampirkan buku rekening untuk 3 bulan terakhir.

6. Easy Cash

Rekomendasi pinjaman online selanjutnya ialah Easy Cash yang menawarkan limit pinjaman mulai Rp1 juta hingga Rp20 juta. Tenor pinjaman dari 30 hari sampai cicilan 6 bulan. Suku bunga maksimum 24% per tahun dan bunga di Easycash adalah 0.8% per hari.
Pencairan pinjaman cepat dalam hitungan menit apabila pengajuan pinjaman telah mendapat persetujuan, maka proses pencairan dana akan segera terproses. Dana pinjaman tunai online akan langsung ditransfer ke rekening. Keunggulannya merupakan pinjaman tanpa jaminan dapat menggunakan virtual account pada transfer bank.
Nah, itu dia rekomendasi pinjol yang bisa kamu jadikan solusi jika butuh pinjaman uang dengan cepat mendadak karena dapat cair hanya dalam hitungan menit.
ADVERTISEMENT
Jika kamu menemukan atau menerima tawaran investasi yang mencurigakan, kamu dapat melaporkan kepada Layanan Konsumen OJK 157 atau WA nomor 081157157157, email konsumen@ojk.go.id atau waspadainvestasi@ojk.go.id. Semoga bermanfaat!
(SRS)