Konten dari Pengguna

Cara Buka Toko di Tokopedia Lewat HP, Gampang Banget

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
12 Januari 2022 13:39 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara buka toko di Tokopedia. Foto: Tokopedia.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara buka toko di Tokopedia. Foto: Tokopedia.com
ADVERTISEMENT
Cara buka toko di Tokopedia lewat HP bagi pemilik usaha yang baru memulai sebenarnya cukup mudah. Langkah-langkahnya pun terbilang mudah untuk diikuti.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman resminya, Tokopedia merupakan salah satu situs jual beli online di Indonesia yang perkembangannya terhitung cepat dan memiliki tujuan untuk memudahkan setiap masyarakat di Indonesia. Tokopedia bertujuan agar masyarakat dapat melakukan aneka transaksi jual beli secara online
Dengan membuka toko di Tokopedia, kamu bisa mendapatkan berbagai benefit dibanding dengan membuka toko offline saja. Seperti contohnya mendapatkan jangkauan pembeli yang lebih luas sehingga produk kamu makin dikenal, atau yang biasa disebut trik marketing.
Lantas, bagaimana cara buka toko di Tokopedia lewat HP? Melansir laman situs Pusat Edukasi Seller Tokopedia, ini cara buka toko di Tokopedia dan tahapannya.

Cara Buka Toko di Tokopedia Lewat HP

1. Buka aplikasi Tokopedia, klik ‘Akun’
ADVERTISEMENT
Pertama-tama kamu perlu membuat akun Tokopedia. Caranya dapat dilakukan lewat laman situs https://accounts.tokopedia.com/register atau aplikasi Tokopedia di ponsel pintar.
2. Klik ‘Akun Toko’
Jika sudah, selanjutnya buka laman situs atau aplikasi Tokopedia. Apabila sudah masuk, pilih ‘Akun’ lalu pilih ‘Akun Toko’. Kemudian kamu akan diarahkan ke halaman buka toko. Klik ‘Buka Toko Gratis’.
3. Masukkan Nomor HP
Setelah itu, masukkan nomor ponsel dan lakukan verifikasi OTP yang dikirimkan.
4. Masukkan Nama Akun
Isi nama pemilik akun berdasarkan Kartu Tanda Penduduk (KTP). Sebab, syarat ini berhubungan dengan keperluan penarikan saldo ke rekening bank.
4. Tulis Nama Toko
Pastikan kamu sudah menyiapkan nama toko yang diinginkan dan sesuai. Perlu diperhatikan bahwa nama toko tidak bisa diubah. Setelah mengisi nama toko, tentukan domain toko yang berfungsi sebagai link toko kamu di Tokopedia. Contoh:
ADVERTISEMENT
Nama toko: Tokopedia Merchandise
Nama domain: tokopedia.com/merchandise
5. Masukkan Alamat Toko
Pastikan untuk memasukkan alamat toko dengan benar dan lengkap. Alamat ini akan digunakan oleh kurir untuk mengambil barang dari tokomu. Lengkapi nama jalan, nomor bangunan, nomor RT dan RW, kecamatan, hingga kode pos. Klik ‘Simpan’.
6. Toko selesai dibuat
Langkah terakhir, tambah produk yang ingin dijual. Jika dalam 90 hari kamu tidak menambah produk, toko akan dihapus secara permanen. Kamu pun harus membuat toko dari awal jika ingin membuka toko baru. Jadi, pastikan untuk segera mengisi produk di toko kamu.
Kurang lebih demikian cara buka toko di Tokopedia. Bila kamu mengalami kendala seperti tidak bisa membuka toko, ada dua hal yang perlu diperhatikan. Mengutip dari laman situs Tokopedia Care, berikut uraian selengkapnya.
ADVERTISEMENT
Semoga informasi tersebut bermanfaat bagi kamu ya sobat!
(AAG)