Cara Buka Toko di Tokopedia sebagai Dropship

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
23 Maret 2022 16:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi membuka toko di Tokopedia sebagai dropship. Foto: Tokopedia.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi membuka toko di Tokopedia sebagai dropship. Foto: Tokopedia.com
ADVERTISEMENT
Cara buka toko di Tokopedia sebagai dropship kerap menjadi alternatif yang sering dimanfaatkan oleh penjual. Sebab, dropship dinilai sebagai sistem penjualan yang paling mudah dilakukan dan menguntungkan bagi pedagang.
ADVERTISEMENT
Penjual hanya perlu memasarkan dan menjual produk milik pemasok (supplier) tanpa mengeluarkan modal untuk membelinya terlebih dahulu. Lantas, bagaimana cara membuka toko sebagai dropship di Tokopedia? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Cara Buka Toko di Tokopedia sebagai Dropship

Melansir dari laman resmi Tokopedia, cara buka toko di Tokopedia sebagai dropship bisa kamu lakukan dengan mendaftarkan toko terlebih dahulu. Berikut langkah-langkahnya yang bisa dipraktikkan:
1. Unduh dan pasang aplikasi Tokopedia
Pertama, unduh dan pasang aplikasi Tokopedia melalui Google Play Store atau Apple App Store.
2. Buat akun Tokopedia
Kemudian, buat akun Tokopedia melalui menu registrasi.
3. Klik ‘Akun Toko’
Silakan pilih menu ‘Akun’ dan pilih ‘Akun Toko’. Kemudian kamu akan diarahkan ke halaman buka toko. Klik ‘Buka Toko Gratis’.
ADVERTISEMENT
4. Masukkan nomor HP
Setelah itu, masukkan nomor ponsel dan lakukan verifikasi OTP yang dikirimkan.
5. Masukkan nama akun
Isi nama pemilik akun berdasarkan Kartu Tanda Penduduk (KTP). Sebab, syarat ini berhubungan dengan keperluan penarikan saldo ke rekening bank.
6. Tulis Nama Toko
Pastikan kamu sudah menyiapkan nama toko yang diinginkan dan sesuai. Perlu diperhatikan bahwa nama toko tidak bisa diubah. Setelah mengisi nama toko, tentukan domain toko yang berfungsi sebagai tautan toko kamu di Tokopedia. Contoh:
Nama toko: Tokopedia Merchandise
Nama domain: tokopedia.com/merchandise
7. Masukkan Alamat Toko
Pastikan untuk memasukkan alamat toko sesuai alamat supplier yang telah kamu pilih sebelumnya.
8. Tambahkan produk
Selanjutnya, kamu dapat menambahkan produk dari pemasok yang telah kamu cari sebelumnya. Lalu, masukkan juga harga produk yang telah ditentukan.
ADVERTISEMENT
9. Pilih pengiriman barang sebagai dropshipper
Terakhir, kamu dapat memilih pengiriman barang sebagai dropshipper apabila terdapat konsumen yang ingin membeli produk di toko kamu.
10. Selesai
Selesai, kamu telah berhasil membuka toko di Tokopedia sebagai dropshipper.

Cara Dropship Tokopedia

Logo Tokopedia. Foto: Jofie Yordan/Kumparan
Setelah membahas cara buka toko di Tokopedia sebagai dropship, kamu juga bisa menjual barang sebagai dropshipper tanpa harus membuka toko terlebih dahulu. Berikut ini beberapa langkahnya:
1. Buka akun Tokopedia
Pertama, buka akun Tokopedia yang terdaftar sebelumnya.
2. Cari dan tentukan supplier
Setelah itu, cari dan tentukan supplier yang tepercaya dan memiliki persediaan produk yang berkualitas.
3. Tentukan harga jual produk
Tentukan harga jual produk yang kamu tawarkan ke pelanggan.
4. Beli produk pesanan sebagai dropshipper
ADVERTISEMENT
Selanjutnya beli produk pesanan sebagai dropshipper di Tokopedia.
5. Pilih menu ‘Kirim sebagai Dropshipper’
Pada halaman 'Checkout', masukkan alamat pengiriman, durasi, dan kurir pengirim, lalu pilih menu “Kirim Sebagai Dropshipper”.
6. Isi informasi sebagai dropshipper
Isi nama/toko dan nomor telepon kamu sebagai dropshipper. Lalu pilih metode pembayaran sesuai dengan kebutuhan.
7. Tunggu sampai pesanan sampai ke alamat pembeli
Terakhir, kamu dapat menunggu sampai pesanan sampai ke alamat pembeli. Selesai.
(FNS)