Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.9
Konten dari Pengguna
Cara Mencari NIK KTP Berdasarkan Nama dan Tanggal Lahir, Ini Tipsnya
25 Januari 2022 15:23 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
NIK terdiri dari kombinasi angka yang berbeda pada tiap pemiliknya. Kombinasi angka ini bukanlah kombinasi acak, melainkan memiliki arti tertentu di dalamnya.
Dalam Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2013, Nomor Induk Kependudukan atau yang disebut dengan NIK adalah 16 digit nomor identitas penduduk yang sifatnya unik atau khas, tunggal, dan melekat pada seseorang yang terdaftar sebagai Penduduk Indonesia sehingga berbeda satu sama lain, serta tak akan bisa diubah sampai yang bersangkutan meninggal dunia.
Kode Penyusun NIK
Cara mencari NIK berdasarkan nama dan tanggal lahir tentunya tidak semudah yang kamu bayangkan. Apalagi, NIK terdiri dari 16 digit angka unik yang khas pada setiap orang.
Kode penyusun NIK terdiri dari:
ADVERTISEMENT
Contoh:
Seorang perempuan lahir di Kota Bandung tanggal 17 Agustus 1990 maka NIK-nya adalah: 10 50 24 570890 0001. Apabila ada perempuan lain dengan domisili dan tanggal lahir yang sama mendaftar, maka NIK-nya adalah 10 50 24 570890 0002. Apabila ada orang lain (laki-laki) dengan domisili dan tanggal lahir yang sama mendaftar, maka NIK-nya adalah 10 50 24 170890 0001.
Beberapa waktu yang lalu sempat beredar informasi bahwa seseorang dapat mencari NIK berdasarkan nama dan tanggal lahir secara online. Menurut informasi tersebut, cara cek NIK KTP secara online ini dapat dilakukan melalui laman dukcapil.kemendagri.go.id dan beberapa aplikasi yang bebas diunduh.
Namun, apakah informasi mengenai cara cek NIK KTP ini benar adanya? Faktanya saat membuka laman dukcapil.kemendagri.go.id tidak ada layanan untuk cek NIK KTP secara online.
ADVERTISEMENT
Kementerian Dalam Negeri memang sempat membuka layanan pengecekan NIK KTP secara online melalui tautan dukcapil.kemendagri.go.id/ceknik. Namun, sejak 2016 silam layanan ini telah ditutup. Hal ini dilakukan guna mencegah adanya penyalahgunaan identitas oleh orang yang tak bertanggung jawab.
Cara Mencari NIK KTP Berdasarkan Nama dan Tanggal Lahir
Semoga bermanfaat!
(SRS)