Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Cara Mengatur Keuangan Pribadi agar Optimal dan Efektif
9 Desember 2022 15:55 WIB
·
waktu baca 3 menitDiperbarui 5 Februari 2024 16:30 WIB
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara mengatur keuangan pribadi bisa dilakukan dengan mudah. Metode ini bisa dipraktikkan setelah kamu menerima gaji setiap bulan.
ADVERTISEMENT
Tujuan dari mengatur keuangan ini agar arus keluar masuk keuangan lebih jelas dan tertata rapi. Kemudian kamu juga bisa bertahan dengan gaji tersebut sampai akhir bulan.
Lantas, bagaimana cara mengatur keuangan pribadi? Mari simak beberapa cara dan tipsnya di bawah ini.
Cara Mengatur Keuangan Pribadi
Setiap orang memiliki kebutuhannya masing-masing, misalnya, untuk dana pendidikan, makan, transportasi ke lokasi kerja, sekolah, kampus dan masih banyak lagi.
Umumnya, hal yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana cara mengatur keuangan agar uang yang dimiliki bisa teralokasikan dengan tepat. Bagi yang ingin tahu caranya simak ulasan Berita Bisnis berikut ini.
1. Buat Rincian Pengeluaran
Cara mengatur pengeluaran pribadi yang pertama ialah dengan menacatat rincian pengeluaran bulanan, seperti uang listrik, uang makan, kuota Internet atau Wi-Fi, transportasi, dan kebutuhan penting lainnya.
ADVERTISEMENT
Dengan catatan tersebut kamu bisa mengetahui nominal uang yang harus dikeluarkan tiap bulan, sehingga alokasi gaji menjadi lebih mudah dan tidak keluar dari bujet yang ditentukan.
2. Bedakan Kebutuhan dan Keinginan
Cara lain untuk mengatur keuangan pribadi ialah dengan membedakan antara kebutuhan dan keinginan. Kebutuhan ini meliputi kebutuhan hidup sehari-hari yang memang sangat penting dan tidak bisa diganti dengan cara lain, misalnya, makan tiga kali sehari.
Sementara keinginan merupakan belanja yang sifatnya hanya untuk memenuhi gaya hidup. Misalnya membeli gawai keluaran terbaru padahal yang digunakan saat ini masih berfungsi normal.
3. Bijak Menggunakan Kartu Kredit/PayLater
Bagi pengguna kartu kredit atau PayLater, kamu harus bijak dalam menggunakan fasilitas kredit ini. Dikutip dari binus.ac.id, PayLater adalah metode pembayaran dengan cicilan tanpa kartu kredit.
ADVERTISEMENT
Contoh PayLater yang banyak ditemukan, antara lain, Shopee PayLater, GoPayLater, Akulaku, Kredivo, dan lain-lain.
Pada dasarnya tidak ada larangan untuk menggunakan kartu kredit maupun PayLater. Namun pastikan nominal cicilan kartu kredit atau PayLater setiap bulan sesuai dengan bujet yang sudah disiapkan sehingga kamu lebih mudah dalam mengatur keuangan pribadi.
4. Siapkan Dana Darurat
Cara mengatur keuangan pribadi juga bisa dilakukan dengan menyiapkan dana darurat atau simpanan cadangan uang yang akan digunakan saat ada kondisi tak terduga atau mendesak.
Tidak ada yang tau kapan dana darurat harus digunakan. Meski begitu, kamu tetap wajib menyisihkan penghasilan untuk dana darurat. Untuk nominalnya bebas karena yang terpenting adalah konsisten.
5. Belajar Investasi
Investasi menjadi cara terbaik dalam mengatur keuangan pribadi. Sebab, kamu akan mendapatkan keuntungan dari dana yang disimpan tersebut. Namun sebelum itu kenali dulu jenis instrumen investasi dan risikonya.
ADVERTISEMENT
Mengutip Kiat-kiat Membiakkan Uang di Masa Sulit, ada banyak instrumen investasi yang bisa dipilih, misalnya, deposito , reksa dana, saham, emas, properti, dan lain-lain.
Itu dia cara mengatur keuangan pribadi yang tepat. Dengan tips di atas, kamu dapat merencanakan keuangan sebaik mungkin dengan menyesuaikan prioritas dan kebutuhan. Semoga membantu!
(ZHR)