news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Cara Menghitung Nilai Intrinsik Saham

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
29 Maret 2022 19:10 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi menghitung nilai intrinsik saham. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menghitung nilai intrinsik saham. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Cara menghitung nilai intrinsik saham dapat dilakukan dengan mudah. Cara ini penting untuk diketahui saat membeli saham. Terutama jika kamu membeli saham pada saat harganya sedang diskon.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui apakah saham yang akan dibeli harganya sedang diskon atau tidak, kamu harus menghitung nilai intrinsik saham tersebut.
Menurut buku Menilai Harga Wajar Saham karangan Andy Porman Tambunan, nilai intrinsik saham merupakan nilai sesungguhnya dari suatu saham. Nilai ini berbeda dengan nilai pasar (harga saham) atau nilai buku (book value atau ekuitas).
Sebagai contoh, harga sebuah saham berkode AAXX adalah Rp2.000 per saham. Sedangkan harga wajar atau valuasi setelah dianalisis atau nilai intrinsiknya sebesar Rp1.000. Ini berarti harga saham tersebut sudah mahal karena berada di atas nilai wajarnya.
Namun pada contoh lain, saham ABCD seharga Rp3.000 dan harga wajarnya atau nilai intrinsiknya adalah Rp6.000. Ini berarti harga saham ABCD dijual setengah harga dari nilai wajarnya atau berada di harga diskon.
ADVERTISEMENT
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa harga saham AAXX yang lebih murah, yaitu Rp2.000 per saham belum tentu lebih murah dari saham ABCD yang harganya lebih mahal sebesar Rp3.000 per saham. Untuk mendapatkan hasil yang lebih pasti, nilai intrinsik suatu saham hendaknya dihitung terlebih dahulu.

Cara Menghitung Nilai Intrinsik Saham

Berikut adalah contoh cara menghitung nilai intrinsik saham yang dilansir dari laman stockpapers.id.
Daftar laba perusahaan XYZ selama beberapa tahun terakhir:
Tahun Laba Jutaan Rupiah
2009 61.153
2010 107.123
2011 128.358
2012 352.246
2013 325.246
(ZHR)