Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara Menulis Amplop Lamaran Kerja dengan Benar
31 Januari 2024 18:10 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam membuat lamaran pekerjaan terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya adalah mengenai cara penulisan amplop pada lamaran kerja .
ADVERTISEMENT
Tampilan maupun kemasan amplop menjadi perhatian bagi semua pelamar kerja. Sebab, dari amplop lamaran kerja itu sendiri bisa memberikan penilaian bagi perusahaan kepada pelamar.
Agar bisa dijadikan sebagai panduan, berikut ini adalah panduan mengenai cara menulis amplop lamaran kerja.
Cara Menulis Amplop Lamaran Kerja
Merangkum dari buku Buku Komunikasi Bisnis (2019) karya Reza Nurul Ichsan, S.E., M.M dan sumber lainnya, berikut ini adalah cara menulis amplop lamaran kerja perlu diketahui oleh pelamar kerja.
1. Menuliskan Identitas Diri Secara Lengkap
Informasi mengenai identitas diri pelamar biasanya dituliskan pada bagian kiri atas amplop. Data diri yang perlu dicantumkan antara lain seperti nama lengkap, alamat tempat tinggal, nomor telepon dan alamat email yang aktif.
Mengisi identitas diri secara lengkap harus diperhatikan untuk memudahkan perusahaan memberikan informasi kepada pelamar baik itu informasi terkait panggilan interview, informasi kelulusan tes, maupun informasi yang lainnya.
ADVERTISEMENT
2. Menuliskan Posisi yang Dilamar
Hal yang tidak boleh dilewatkan adalah menuliskan informasi mengenai posisi yang dilamar. Umumnya posisi atau jabatan yang dilamar dinyatakan dalam kode yang ditentukan oleh setiap perusahaan.
Pelamar dapat menuliskan nama posisi atau kode di bagian kanan atas amplop lamaran kerja.
3. Menuliskan Tujuan Surat
Cara menulis amplop pada lamaran kerja yakni menuliskan tujuan surat berupa alamat perusahaan yang dituju. Informasi ini dapat ditulis pada bagian kanan bawah amplop lamaran kerja.
Penulisan alamat perusahaan harus lengkap dan jelas supaya dapat memastikan surat sampai tujuan.
Adapun contoh menuliskan alamat tujuan surat yaitu sebagai berikut:
Yth. Bapak/Ibu HRD
PT. Sejahtera Raya
Jalan Cendrawasih N0 17, Palmerah
Kota Jakarta Barat 11480
ADVERTISEMENT
Selain itu, pada beberapa perusahaan juga menyediakan kotak pos atau PO Box untuk menerima lamaran kerja. Alamat PO Box dapat dituliskan di bagian depan dan kanan bawah amplop lamaran kerja.
Dengan demikian pelamar dapat menuliskannya seperti: PO BOX 1028 Jakarta.
4. Pastikan Kerapihan dan Kebersihan Amplop
Kerapihan dan kebersihan amplop adalah hal yang penting karena dapat menjadi penilaian bagi perusahaan pada pelamar.
Sebuah amplop yang kusam dan berlipat-lipat akan menggambarkan karakter dari diri pelamar sebagai pelamar kerja.
Selain itu, pelamar juga perlu mempertimbangkan jenis amplop yang digunakan.
Mengutip dari buku Revolusioner! Mudah Cari Pekerjaan (2013) Ridwan Raharjo, amplop lamaran berupa amplop cokelat dengan pola bergaris-garis atau polos, bertali maupun tidak.
Demikian adalah penjelasan mengenai cara menulis amplop dalam lamaran kerja.
ADVERTISEMENT
(SA)
Live Update