Konten dari Pengguna

Contoh Competitive Advantage dalam Dunia Bisnis dan Cara Meraihnya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
28 November 2022 15:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mempelajari contoh competitive advantage. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mempelajari contoh competitive advantage. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Contoh competitive advantage atau keunggulan kompetitif dalam dunia bisnis sangat beragam. Competitive advantage adalah faktor yang membuat suatu perusahaan lebih unggul dibandingkan kompetitor.
ADVERTISEMENT
Keunggulan kompetitif berakar pada kemampuan perusahaan dalam melakukan sesuatu pada tingkatan yang lebih baik daripada pesaing lainnya di industri tersebut. Jangan hanya berfokus pada produk yang dibuat, sebab tenaga kerja juga memiliki pengaruh dalam pembuatan produknya.
Apabila kedua hal tersebut memiliki performa yang baik, perusahaan bisa mempertahankan posisinya di pasar atau bahkan menandingi para pesaing. Perusahaan pun dapat menjual barang yang bernilai tinggi dengan harga lebih mahal.
Agar lebih paham, simak contoh competitive adventage dalam dunia bisnis seperti dikutip dalam buku MIAW - Management in Absurd Way oleh Leo Daphne dalam uraian di bawah ini.

Contoh Competitive Advantage

Ilustrasi mempelajari contoh competitive advantage. Foto: Unsplash
Salah satu perusahaan retail memiliki competitive adventage pada cost leadership, karena mampu mengutilisasikan operasi supply chain dengan sangat efisien.
ADVERTISEMENT
Mereka memadukannya dengan dukungan dari teknologi informasi untuk mempercepat seluruh proses operasi serta meminimalisasikan kesalahan, proses administrasi dan prosedur finansial yang rapi, serta budaya organisasi yang kondusif.
Implikasinya, perusahaan bisa mengirim suplai barang dalam jumlah, biaya, waktu, dan jenis yang tepat ke berbagai distributor. Ini membuat perusahaan tersebut menikmati minimalisasi biaya operasi, jangkauan konsumen yang luas dan tepat, sekaligus harga terendah.
Contoh competitive adventage lainnya juga bisa berupa kemewahan dari suatu produk. Biasanya produk tersebut termasuk yang benar-benar spesial, lantaran didukung citra brand yang mewah, packaging yang luar biasa menarik, after-sales service yang sempurna, dan memiliki fitur terkini.
Dengan berbagai kelebihan yang dimiliki produk tersebut, tidak heran jika perusahaan menjualnya dengan harga jauh lebih mahal dari produk lainnya.
ADVERTISEMENT

Cara Meraih Competitive Advantage

Ilustrasi menerapkan cara meraih competitive advantage. Foto: Unsplash
Ada tiga faktor yang dapat digunakan untuk meraih competitive adventage, di antaranya adalah analisis pasar, penerapan strategi, dan pemantauan kinerja perusahaan. Berikut penjelasannya seperti dikutip dari laman Accurate.

1. Menganalisis pasar

Kamu dapat meraih competitive adventage apabila menganalisis pasar sebelum menjual suatu produk. Sebuah bisnis perlu menganalisis pasar untuk mendapatkan tiga informasi utama berikut ini:

2. Menerapkan strategi

Setelah menganalisis pasar, kamu juga perlu mengembangkan dan menerapkan strategi untuk memposisikan produk atau layanannya di depan pesaing. Berikut beberapa strategi yang dapat digunakan suatu perusahaan agar mendapat posisi yang lebih baik dibandingkan kompetitor:
ADVERTISEMENT

3. Memantau kinerja perusahaan

Saat bisnis beroperasi dari waktu ke waktu, kamu juga perlu memantau kinerja perusahaan. Apabila bisnis semakin maju, maka kamu dapat membuat lebih banyak insentif bagi pengguna produkmu. Dengan begitu, pengguna akan terus bertahan menggunakan produk yang dibuat perusahaanmu.
(NDA)