Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Gaji Perawat di 34 Provinsi Indonesia
3 November 2021 9:30 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menurut Undang Undang Republik Indonesia No 23 Tahun 1992 tentang kesehatan, perawat adalah seseorang yang memiliki kewenangan dalam melakukan tindakan berdasarkan ilmu yang diperoleh melalui pendidikan keperawatan.
Pendidikan minimal yang ditempuh untuk menjadi seorang perawat adalah Diploma 3 (D3) Keperawatan yang memakan waktu belajar selama 3 tahun atau 6 semester serta Sarjana (S1) Keperawatan. Jika kamu ingin melanjutkan pendidikan, kamu bisa mengambil pendidikan Magister (S2) Keperawatan, Doktor (S3) Keperawatan, dan Spesialis Keperawatan hingga dapat menjadi profesi Ners bergelar (Ns).
Gaji Perawat di Indonesia Berdasarkan Jenisnya
Nominal gaji seorang perawat berbeda-beda. Salah satunya dipengaruhi oleh ruang lingkup profesi yang menaunginya. Berikut jenis-jenis ruang lingkup keperawatan beserta nominal gaji pada umumnya.
1. Gaji Perawat Rumah Sakit
ADVERTISEMENT
Kamu harus memiliki Surat Tanda Registrasi (STR) untuk menentukan jenis rumah sakit yang diinginkan. Mulai dari rumah sakit pelat merah, negeri, swasta, ataupun rumah sakit di luar negeri. Nominal kisaran gaji perawat rumah sakit per bulan dengan STR adalah Rp 4 juta sampai Rp 7 juta.
2. Gaji Perawat Puskesmas
Hasil kajian insentif tenaga kesehatan di Puskesmas Kementerian Kesehatan dan self assessment Tim Nusantara Sehat menyatakan bahwa gaji pokok perawat Puskesmas sebesar Rp 2.250.148. Hal ini masih diluar dari tunjangan, uang transport, dan uang makan tergantung daerah masing-masing. Dengan kisaran daerah terpencil sekitar Rp 555.000 dan di daerah biasa sebesar Rp 3.666.081.
Dapat disimpulkan, kisaran gaji perawat Puskesmas sebesar Rp 5,2 juta hingga Rp 5,8 juta dari penghasilan gaji pokok dan tunjangan di luar gaji pokok.
ADVERTISEMENT
3. Gaji Perawat Homecare
Selain bertugas di sebuah instansi, perawat juga bisa memilih menjadi perawat homecare yang bertugas merawat bayi, anak kecil, lansia, atau pasien berkebutuhan khusus. Perawat jenis ini memiliki jam kerja yang lebih fleksibel. Kisaran gaji perawat homecare dengan STR per bulan adalah Rp2,5 juta sampai Rp7 juta disesuaikan dengan kondisi pasien yang dirawatnya.
4. Gaji Perawat Gawat Darurat
Sesuai dengan namanya, di sini perawat akan ditempatkan pada unit gawat darurat di sebuah rumah sakit atau klinik. Perawat UGD dipercaya untuk menangani dan mengambil keputusan genting berdasarkan tingkat kegawatan pasiennya.
Perawat gawat darurat juga harus telah memiliki sertifikasi tindakan gawat darurat, yakni Basic Trauma Cardiac Life Support (BTCLS), Basic Trauma Life Support (BTLS), Pelatihan Penanganan Gawat Darurat (PPGD), dan General Emergency Life Support (GELS). Kisaran gaji perawat gawat darurat dengan STR per bulan adalah Rp4,4 juta sampai Rp 7 juta.
Daftar Gaji Perawat di Setiap Provinsi di Indonesia
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) telah mengumumkan list Upah Minimum Provinsi (UMP) di 34 Provinsi di Indonesia untuk tahun 2021 sesuai Surat Edaran Nomor M/11/HK.04/2020. Adapun daftar gaji di tiap provinsi yang telah penulis lansir dari laman nurse.co.id yakni.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Semoga artikel daftar gaji perawat di Indonesia ini dapat bermanfaat, ya!
(SRS)