Jurusan Bisnis Digital Kerja Apa? Ini 5 Peluangnya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
21 Juni 2023 16:19 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi prospek kerja lulusan jurusan Bisnis Digital. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi prospek kerja lulusan jurusan Bisnis Digital. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Penggunaan teknologi digital dalam dunia bisnis membuat banyak perguruan tinggi mulai menghadirkan jurusan Bisnis Digital. Di Indonesia, perguruan tinggi yang menghasilkan lulusan di bidang bisnis digital masih belum menjamur layaknya lulusan akuntansi atau hukum.
ADVERTISEMENT
Beberapa perguruan tinggi yang telah menyediakan jurusan digital bisnis di Indonesia, di antaranya Universitas Padjajaran, Universitas Binus, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Prasetya Mulya, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, dan Universitas Katolik Parahyangan.
Lantas, jurusan Bisnis Digital kerja apa setelah lulus? Bagi kamu yang tertarik untuk mempelajari dan menjadi mahasiswa jurusan Bisnis Digital, ketahui prospek kerja dan informasi lainnya dalam uraian artikel di bawah ini.

Sekilas tentang Jurusan Bisnis Digital

Ilustrasi mahasiswa jurusan Bisnis Digital. Foto: Unsplash
Mengutip laman bisnisdigital.darmajaya.ac.id, jurusan bisnis digital merupakan kombinasi topik dan perkuliahan antara ilmu manajemen, ilmu komputer, pengembangan bisnis, dan teknologi digital.
Sementara itu, bisnis digital sendiri adalah kegiatan bisnis yang dilakukan dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi. Dengan perkembangan bisnis online yang semakin menjanjikan, permintaan ahli di bidang ini pun semakin besar.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, Nur Cahyadi dalam Buku Bisnis Digital: Sebuah Peluang di Era Digital memprediksikan bahwa jurusan Bisnis Digital akan terus berkembang setiap tahun mengikuti perkembangan teknologi.
Nantinya, para lulusan jurusan Bisnis Digital akan dibekali dengan keterampilan dan kemampuan untuk menguasai bidang tak hanya e-commerce, namun juga startup digital. Mereka juga disiapkan untuk menguasai big data serta artificial intelligence.

Prospek Kerja Lulusan Jurusan Bisnis Digital

Ilustrasi prospek kerja lulusan jurusan Bisnis Digital. Foto: Unsplash
Prospek karier bisnis digital cukup luas, terutama seiring menjamurnya startup dan toko online. Mengutip situs Universitas Padjajaran, inilah beberapa profesi yang bisa digeluti para sarjana bisnis digital.

1. Start Up Consultant

Lulusan bisnis digital bisa menjadi seorang konsultan perusahaan-perusahaan start up. Di Indonesia, ada banyak start up dengan nilai valuasi tinggi yang menawarkan jenjang karier menjanjikan.
ADVERTISEMENT

2. Data Scientist

Data Scientist bertugas menganalisis semua big data perusahaan. Profesi ini memerlukan kemampuan analisis, statistik, dan manajemen yang baik.

3. Data Analyst

Data Analyst memiliki tugas menerjemahkan data dari angka-angka menjadi laporan, sehingga lebih mudah dipahami. Profesi ini mengevaluasi dan mempelajari informasi lalu lintas web dalam perusahaan untuk memberikan rekomendasi dalam meningkatkan bisnis seperti pemberian informasi, layanan dan pengembangan produk digital kepada perusahaan.

4. Digital Marketing Specialist

Prospek kerja untuk lulusan Bisnis Digital selanjutnya adalah digital marketing specialist. Profesi ini bekerja sama dengan bagian pemasaran untuk mengidentifikasi target pasar, menciptakan brand image, dan membuat serta mengelola marketing campaign dengan memanfaatkan teknologi digital dan internet guna mengembangkan bisnis perusahaan sebagai target utamanya.

5. Digital Strategy and E-commerce Director

Profesi selanjutnya untuk lulusan jurusan Bisnis Digital adalah digital strategy and e-commerce director. Profesi ini umumnya berkolaborasi dengan tim lintas fungsi di seluruh perusahaan dan mengelola semua aspek bisnis e-commerce, termasuk strategi dan pengembangan konten, desain situs web, perencanaan bisnis, dan analisis web.
ADVERTISEMENT
(NDA)