Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Kekuatan dan Kelemahan Diri Saat Interview Beserta Bocoran Pertanyaan Lainnya
8 Oktober 2021 14:02 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kekuatan dan kelemahan diri saat interview, merupakan satu dari beberapa pertanyaan yang akan ditanyakan kepada pelamar kerja.
ADVERTISEMENT
Interview kerja merupakan salah satu proses yang harus kamu lalui sebelum akhirnya menjadi karyawan di perusahaan yang kamu idamkan. Pada tahap ini kamu akan diwawancarai oleh pihak HRD, user, atau bahkan langsung berhadapan langsung dengan direktur perusahaan tersebut.
Beberapa orang akan mengalami kecemasan ketika proses interview berlangsung, bahkan beberapa di antaranya sudah cemas sebelum hari interview dilaksanakan. Hilangkan cemasmu dengan membaca daftar pertanyaan yang sering diajukan saat interview kerja berikut ini.
Daftar Pertanyaan Interview Kerja
1. Ceritakan tentang diri kamu?
Biasanya HRD, akan mengawali sesi interview dengan pertanyaan pamungkas satu ini. Ceritakanlah dirimu yang berhubungan dengan pekerjaan atau ketertarikanmu pada bidang tertentu. Usahakan jangan panik dan tetap tenang.
2. Kenapa kamu melamar perusahaan ini?
ADVERTISEMENT
Pertanyaan ini diajukan untuk mengetahui seberapa besar kamu ingin berkontribusi pada perusahaan dan seberapa besar kamu mengetahui perusahaan yang dilamar. Hindari menjawab karena ingin gaji tinggi, karena tidak nyaman di tempat kerja dulu, atasan yang bersikap semena-mena, serta masalah yang kamu hadapi di perusahaan sebelumnya
3. Apa kelebihan dan kekurangan kamu?
Ceritakanlah kelebihan dan kelemahan yang kamu miliki dalam bentuk poin. Jangan lupa, berikan solusi atau cara kamu menyiasati kelemahan yang kamu miliki.
Mengutip laman Hubspot, hal terpenting yang harus kamu lakukan saat ditanya contoh kelemahan diri saat interview kerja adalah untuk tetap percaya diri.
Meskipun kamu bukanlah seseorang yang sangat percaya diri, pastikan jawabanmu sudah dijawab sejujur-jujurnya.
Tidak perlu merasa malu tentang sesuatu yang sebenarnya tidak dikuasai selama kamu masih berusaha untuk menjadi pekerja yang lebih baik.
ADVERTISEMENT
4. Berapa ekspektasi gaji yang kamu inginkan?
Jawablah pertanyaan tentang gaji ini dengan bijak. Coba cari tahu perbandingan gaji dari perusahaan sejenis dengan bidang yang sama supaya saat bernegosiasi pun nominal yang kamu sebutkan memiliki landasan yang kuat.
5. Ada yang kurang jelas dan mau kamu tanyakan?
Pertanyaan ini merupakan salah satu pertanyaan yang menjebak. Selalu siapkan pertanyaan yang menimbulkan kesan positif, jangan sampai kamu tidak memiliki pertanyaan untuk ditanyakan.
Misalnya seperti seputar deskripsi pekerjaan, ruang lingkup pekerjaan, market perusahaan, dan lain-lain. Hal ini akan menunjukkan antusias kamu terhadap perusahaan dan posisi yang ditawarkan.
Itulah daftar pertanyaan interview kerja yang paling sering diajukan. Kunci utamanya adalah percaya pada dirimu sendiri dan jujur kepada para pewawancara. Selain itu, jangan lupa juga untuk menunjukkan semangat dan antusiasme saat wawancara agar pewawancara bisa melihat keseriusanmu melamar pekerjaan tersebut. Semoga berhasil!
ADVERTISEMENT
(AAG)