Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Ketentuan Swafoto CPNS 2024 yang Jadi Persyaratan
2 September 2024 15:57 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Foto diri ini digunakan sebagai verifikasi identitas pelamar dengan cara mencocokkan wajah pelamar, kartu identitas, dan dokumen lainnya.
Supaya swafoto yang diunggah dapat diterima oleh sistem pendaftaran CPNS, simak penjabaran di bawah ini mengenai beberapa ketentuan umum yang harus dipenuhi.
Ketentuan Swafoto CPNS 2024
Swafoto merupakan potret diri yang diambil menggunakan kamera. Pengambilan foto ini dilakukan pada saat pelamar membuat akun di portal SSCASN.
Pada tahapan tersebut pelamar akan diminta untuk mengaktifkan atau membuka kamera untuk melakukan pengambilan foto. Saat mengunggah swafoto untuk pendaftaran CPNS 2024, terdapat sejumlah ketentuan spesifik yang harus diikuti. Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan saat melakukan foto selfie atau swafoto saat mendaftar CPNS.
1. Posisi Wajah
Swafoto diambil dengan posisi wajah terlihat jelas dari depan.
ADVERTISEMENT
2. Pakaian yang Digunakan
Pakaian yang dikenakan pelamar saat swafoto adalah bebas dan rapi. Pelamar dapat memakai kemeja atau pakaian lain yang sopan.
3. Latar Belakang
Pelamar dapat menggunakan latar belakang bebas saat melakukan swafoto.
4. Ukuran Foto
Foto harus memiliki kualitas yang baik dengan ukuran maksimal 200 kilobita (kb) dalam format jpeg/jpg.
Saat akan mengambil swafoto, pastikan posisi duduk telah sesuai menghadap kamera ke depan, mengenakan pakaian bebas dan rapi dengan latar belakang bebas.
Tekan tombol "Ambil Foto" untuk mendapatkan swafoto. Jika foto belum sesuai, pelamar dapat melakukan foto ulang dengan mengklik tombol Foto Ulang.
Jika foto sudah sesuai ketentuan, selanjutnya tekan tombol Simpan Foto. Setelah foto berhasil terunggah, maka akan muncul notifikasi yang tertera pada layar.
ADVERTISEMENT
Ketentuan Pasfoto CPNS 2024
Selain mengunggah swafoto, pelamar juga akan diminta untuk melampirkan pasfoto sebagai salah satu persyaratan daftar CPNS. Saat menyertakan syarat ini, terdapat beberapa ketentuan yang harus dipenuhi pelamar, berikut di antaranya.
1. Ukuran Pasfoto
Gunakan pasfoto terbaru yang diambil minimal 3 bulan terakhir. Foto yang digunakan dalam posisi portrait dan harus disimpan dalam format jpeg/jpg dengan ukuran fail maksimum 200 kilobita (kb).
2. Pakaian
Gunakan pakaian formal saat pengambilan pas foto untuk mendaftar CPNS. Sejumlah instansi mensyaratkan pelamar mengenakan kemeja berwarna putih. Sementara pelamar yang berhijab disarankan untuk menggunakan hijab berwarna hitam.
3. Latar Belakang
Pasfoto yang digunakan untuk mendaftar CPNS harus memiliki latar belakang merah.
(SA)