Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Kopra Mandiri: Pengertian, Akses, Layanan, dan Fiturnya
8 Desember 2022 11:41 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk memiliki layanan digital khusus untuk segmen wholesale yang diberi nama Kopra by Mandiri. Pusat aktivitas informasi dan transaksi finansial ini berguna bagi ekosistem bisnis para pelaku usaha yang berlangsung secara end to end.
ADVERTISEMENT
Lantas, apa saja jenis layanan dan fitur di dalamnya? Bagi yang belum tahu, simak ulasan seputar Kopra Mandiri berikut ini.
Jenis Akses Kopra Bank Mandiri
Kopra Mandiri dilengkapi tiga jenis layanan, yaitu Kopra Portal, Kopra Host to Host, dan Kopra Partnership. Setiap nasabah dapat menyesuaikan penggunaan layanan sesuai kebutuhan masing-masing.
Lebih lengkap mengenai Kopra Mandiri, simak ulasan di bawah yang disadur dari www.kopra.bankmandiri.co.id.
ADVERTISEMENT
Layanan Kopra Mandiri
Ada beragam jenis layanan dari Kopra Mandiri yang dapat dimanfaatkan. Berikut di antaranya bersumber dari laman resmi bank Mandiri:
1. Mandiri Cash Management 2.0
Mandiri Cash Management 2.0 adalah aplikasi elektronik berbasis Internet bagi perusahaan segmen wholesale untuk melakukan aktivitas keuangan , mulai dari pemantauan rekening bank hingga melakukan berbagai jenis transaksi. Layanan ini dapat diakses melalui https://mcm2.bankmandiri.co.id/.
2. Kopra Trade
Kopra Trade adalah aplikasi berbasis web yang dapat diakses nasabah untuk bertransaksi trade. Misalnya ekspor, impor, atau transaksi pembiayaan atas dasar transaksi perdagangan.
3. Mandiri Smart Account
Mandiri Smart Account adalah layanan cash management berupa penggunaan sub-rekening giro yang bersifat virtual account. Layanan ini memudahkan perusahaan dalam mengelola dana terpusat dengan kemudahan alokasi, pencatatan, dan identifikasi transaksi.
4. Kopra Value Chain
Mandiri Financial Supply Chain Management (Mandiri FSCM) merupakan sistem online berbasis web untuk transaksi value chain, seperti Principal, Supplier, dan Distributor.
ADVERTISEMENT
5. Kopra FX
Fitur Kopra by Mandiri berguna untuk melakukan transaksi valuta asing (valas) dengan kurs khusus dari Treasury Group secara online. Nilai tukar yang ditampilkan akan selalu mutakhir (update) secara real time.
6. Kopra Custody
Layanan Online Custody merupakan layanan terbaru berbasis web yang dapat memudahkan nasabah melakukan inquiry portfolio, inquiry transaksi, informasi Corporate Action hingga mengirimkan instruksi yang dilengkapi mekanisme dual control (maker- checker).
Fitur KOPRA Bank Mandiri
Kopra Mandiri memiliki beragam fitur yang memudahkan nasabah dalam bertransaski. Lebih lanjut, berikut fitur unggulan pada layanan kopra Bank Mandiri:
1. Pembukaan Giro Online
Kopra Mandiri menyediakan fitur buka giro secara online lewat portal Kopra. Melalui cara ini nasabah tidak perlu datang langsung ke kantor cabang, melainkan cukup mengirimkan dokumen syarat pembukaan giro ke cabang secara online.
ADVERTISEMENT
2. Onboarding Transaction
Onboarding transaction memudahkan nasabah dalam mendaftarkan e-channel wholesale Bank Mandiri secara online. Nasabah hanya perlu mengisi e-form dan melakukan tanda tangan online, tanpa datang ke kantor cabang bank Mandiri.
3. Single Sign On Concept
Single on sign concept memungkinkan nasabah untuk mengakses seluruh e-channel yang dimiliki dengan sekali login di Kopra. Aktivitas ini dilakukan secara seamless tanpa harus memasukkan ID dan password secara berulang.
4. Limit Management
Limit management membantu nasabah dalam mengalokasikan limit kredit yang telah didapatkan. Setiap dana dapat dialokasikan ke berbagai tipe fasilitas maupun diturunkan ke anak grup usaha terkait.
Demikian ulasan mengenai Kopra Mandiri. Bagi yang ingin mendaftar layanan ini, kamu bisa menghubungi Person-In-Charge (PIC), Tim Sales/RM, dan implementor Bank Mandiri.
(ZHR)
Live Update