Konten dari Pengguna

Maksimal Transfer BNI Taplus Anak dan Jenis Kartu Lainnya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
1 Maret 2022 7:27 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Transfer Maksimal BNI. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Transfer Maksimal BNI. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Maksimal transfer BNI ke sesama BNI atau ke bank lain tiap harinya berbeda-beda disesuaikan dengan jenis kartu dan alat atau metode transfernya. Jika nasabah telah mencapai batas jumlah transfer pada hari tersebut, maka kamu baru bisa melakukan transfer lagi di hari selanjutnya.
ADVERTISEMENT
PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) telah menyediakan layanan perbankan yang lebih luas melalui mesin ATM, melalui teller, aplikasi BNI mobile banking, internet banking dan electronic channel BNI lainnya. PT Bank Negara Indonesia (BNI) Tbk berkomitmen untuk menyediakan layanan perbankan yang aman dan nyaman bagi masyarakat saat pandemi Covid-19 melalui aplikasi BNI Mobile Banking dan elektronik channel BNI lainnya.
Menyadari kebutuhan nasabah dalam bertransaksi keuangan, BNI meningkatkan limit transfer baik antar rekening BNI maupun transfer ke rekening Bank lain melalui BNI Mobile Banking agar dapat mengakomodir kebutuhan transaksi pribadi dan usaha dari rumah dengan aman dan nyaman.

Ketentuan Transaksi Kartu BNI

Berikut ini adalah beberapa ketentuan seputar transaksi dengan kartu BNI sebagaimana dilansir dalam bni.co.id.
ADVERTISEMENT
Transaksi contactless tanpa PIN hanya dapat dilakukan untuk nominal maksimal Rp 1.000.000 per transaksi. Transaksi dengan nominal > Rp 1.000.000 maka pemegang kartu wajib memasukkan PIN 6-digit.
ADVERTISEMENT

Maksimal Transfer BNI Berdasarkan Jenis Kartu

Ilustrasi Transfer Maksimal BNI. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
1. Taplus Anak
Maksimal transfer ATM BNI Taplus Anak menggunakan kartu debit/ATM adalah Rp 500.000. ATM jenis ini bebas biaya administrasi kartu tiap bulannya.
2. Silver
Maksimal transfer ATM BNI antar rekening BNI adalah Rp 50.000.000 per hari. Sementara untuk transfer antar bank, limit transfer hariannya adalah Rp 5.000.000. ATM jenis ini bebas biaya administrasi kartu tiap bulannya.
3. Gold
Kartu Gold memiliki batasan transfer Rp 100.000.000 per harinya. Untuk transfer antar bank dengan kartu Gold, jumlah limit transfer per hari adalah Rp 15.000.000. ATM jenis ini biaya administrasi kartu tiap bulannya sebesar Rp 5000.
4. Platinum
Pengguna kartu BNI jenis Platinum bisa transfer ke sesama BNI dengan batasan transfer Rp 100.000.000 per hari. Untuk transfer antar bank, limit transfernya adalah Rp 25.000.000 per hari. ATM jenis ini biaya administrasi kartu tiap bulannya sebesar Rp 7500.
ADVERTISEMENT

Maksimal Transfer BNI Gerbang Pembayaran Nasional (GPN)

Bank BNI mengeluarkan kartu debit Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) untuk nasabah rekening Taplus dan Taplus Bisnis. Kartu debit BNI GPN ini merupakan kontribusi Bank BNI untuk mendukung transaksi pembayaran secara domestik. Pembayaran menggunakan kartu debit GPN dapat dilakukan di seluruh jaringan mesin EDC dan ATM mana pun di seluruh dunia. Transaksi nasabah pun terjamin keamanannya dengan teknologi chip dan enam digit PIN.
1. Maksimal Transfer BNI GPN Silver
Maksimal transfer antar rekening: Rp 50.000.000/hari. Dan limit maksimal transfer antar bank: Rp 10.000.000/hari.
2. Maksimal Transfer BNI GPN Gold
Maksimal transfer antar rekening: Rp 100.000.000/hari. Dan limit maksimal transfer antar bank: Rp 50.000.000/hari.

Maksimal Transfer BNI Kerja Sama dengan Maskapai

1. Maksimal Transfer BNI Garuda
ADVERTISEMENT
Bank BNI bekerja sama dengan maskapai Garuda Indonesia untuk mempermudah transaksi pembelian tiket dan dimanjakan dengan segudang promo keuntungan.
Maksimal transfer antar rekening melalui ATM: Rp100.000.000/hari. dan maksimal transfer antar bank melalui: Rp50.000.000/hari.
2. Maksimal Transfer BNI Citilink
Bank BNI menerbitkan kartu debit khusus untuk pelanggan maskapai Citilink. Kerja sama ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan perjalanan nasabah milenial dengan memberikan berbagai keuntungan yang menarik. Kartu debit BNI Citilink ini bisa dinikmati oleh nasabah rekening BNI Taplus dan BNI Taplus Muda.
ADVERTISEMENT

Maksimal Transfer BNI Mobile Banking

Jenis transaksi dan limit per hari

Maksimal Transfer BNI Internet Banking

Jenis transaksi dan limit per hari

Limit Transfer BNI Melalui Teller

Bank Negara Indonesia tidak memberlakukan limit untuk transfer melalui teller. Kalau pun nasabah melakukan transaksi di atas Rp 100 juta, transaksi tersebut dimasukkan dalam kliring.
Sekian artikel mengenai limit maksimal transfer BNI berdasarkan jenis kartunya baik melalui Mobile Banking, Internet Banking, atau pun Teller. Semoga bermanfaat, ya!
(AAG)
ADVERTISEMENT