Konten dari Pengguna

Mengenal Medical Representative, Tugas dan Kualifikasinya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
1 Februari 2024 17:20 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi medical representative. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi medical representative. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Medical representative adalah profesi yang dibutuhkan dalam industri farmasi. Pekerjaan ini mungkin masih terdengar asing di telinga banyak orang sehingga bertanya-tanya apa tugas yang dikerjakan oleh medical representative.
ADVERTISEMENT
Secara garis beras, medical representative merupakan titik komunikasi antara perusahaan farmasi dan medis dengan profesional di bidang kesehatan. Mereka menjual dan mempromosikan produk perusahaan kepada pelanggannya.
Namun tidak hanya itu saja, terdapat beberapa tugas lain yang menjadi tanggung jawab seorang medical representative.

Mengenal Medical Representative?

Ilustrasi medical representative adalah. Foto: Pexels
Medical representative atau MedReps kerap juga disebut dengan nama pharmaceutical representatives.
Dikutip dari buku Cara Mudah Menjadi Salesman Idola oleh Fikri C. Wardana, medical representative adalah seseorang yang mempromosikan obat-obatan kepada dokter.
Mereka juga bertanggung jawab untuk mengiklankan, memasarkan, dan mendistribusikan produk farmasi tertentu ke pelanggannya. Produk farmasi tersebut meliputi obat-obatan, obat resep, dan peralatan medis.
Dalam hal ini, pelanggannya tidak hanya dokter saja, tetapi juga rumah sakit, apoteker, dan perawat.
ADVERTISEMENT
Seorang medical representative dipekerjakan oleh perusahaan medis untuk memperluas relasi para profesional kesehatan guna mempromosikan produk baru, menangani penjualan, memberikan saran, dan memberikan informasi tentang cara menggunakannya.
Selain itu, MedReps bertugas menginfokan efek samping, manfaat, dan tindakan pencegahan, untuk menjelaskan setiap detail produk.
Oleh karena itu, mereka harus memiliki pengetahuan yang luas mengenai produk yang dipasarkan (product knowledge) dan mengikuti perkembangan industri medis dan farmasi.

Tugas Medical Representative

Ilustrasi medical representative. Foto: Unsplash
Bagi yang tertarik dengan profesi medical representative, berikut ini adalah beberapa tugas dan tanggung jawabnya seperti yang dirangkum dari laman Prospects dan sumber lainnya.
ADVERTISEMENT

Kualifikasi Medical Representative

Ilustrasi medical representative. Foto: Pexels
Umumnya untuk berkarir di bidang medical representative, seseorang dapat berasal dari jurusan apapun. Memiliki gelar sarjana bisnis atau pemasaran, bisa sangat berguna, terutama jika disertai dengan pengetahuan tentang penjualan medis dan apa saja yang tercakup di dalamnya.
Sebagian besar perusahaan juga lebih menyukai, orang yang telah memiliki pengalaman dalam bidang penjualan produk medis.
Namun, meskipun seseorang tidak memiliki pengetahuan maupun pengalaman sebelumnya tentang industrinya, perusahaan biasanya akan memberikan pelatihan dasar kepada karyawan.
Selain itu, keterampilan yang dibutuhkan untuk menjadi medical representative antara lain: keterampilan komunikasi verbal dan tertulis yang baik, keterampilan organisasi dan manajemen waktu yang kuat, keterampilan negosiasi dan penjualan yang kuat, dapat mengoperasikan komputer (terutama Microsoft Word & Microsoft Excel), hingga menyukai pekerjaan lapangan, jujur, dan percaya diri.
ADVERTISEMENT
(SA)