Konten dari Pengguna

Pengertian BUMS, Ciri-ciri, dan Fungsinya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
26 Agustus 2024 10:05 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi gedung BUMS. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi gedung BUMS. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
BUMS adalah singkatan dari Badan Usaha Milik Swasta. Ini merujuk pada entitas bisnis yang dimiliki oleh individu, kelompok, atau perusahaan swasta dan berorientasi pada laba.
ADVERTISEMENT
Dalam struktur perekonomian suatu negara, BUMS bertujuan untuk mendapatkan keuntungan dengan berbagai kegiatan usaha. Meski begitu, BUMS didirikan untuk turut serta dalam mengelola sumber daya alam di Indonesia sehingga dalam pelaksanaannya tak boleh bertentangan dengan Peraturan Pemerintah dan UUD 1945.
Keberadaan BUMS memiliki dampak baik bagi perekonomian karena menghasilkan pajak bagi negara. Agar lebih jelas, simak penjelasan lebih lanjut seputar pengertian BUMS dan informasi lainnya dalam uraian berikut.

Pengertian BUMS

Ilustrasi gedung BUMS. Foto: Pexels
Menurut buku Ekonomi (IPS Terpadu) SMP Kelas 8 karangan Mohammad Yasin, dkk, BUMS adalah jenis badan usaha yang hampir seluruh modalnya bersumber dari pihak swasta atau non-pemerintah.
BUMS berperan besar dalam membantu pemerintah meningkatkan perekonomian Indonesia, salah satunya dengan menyediakan lapangan pekerjaan yang luas bagi masyarakat.
ADVERTISEMENT
Perusahaan yang termasuk BUMS harus tetap bertanggung jawab mengikuti aturan yang dibuat pemerintah agar tidak menyalahi undang-undang.
Jika ada BUMS yang tidak mau atau tidak mampu mengikuti peraturan yang ada, pemerintah berhak mencabut izin usaha dari perusahaan tersebut. Beberapa contoh BUMS di Indonesia antara lain.

Ciri-ciri BUMS

Ilustrasi gedung BUMS. Foto: Pexels
BUMS memiliki karakter yang membedakannya dari badan usaha milik negara atau pemerintah. Berikut beberapa ciri-ciri utama BUMS.

1. Pemilikan Swasta

BUMS dimiliki dan dikendalikan oleh individu, kelompok, atau entitas swasta. Pemiliknya bisa berupa perorangan, perusahaan, keluarga, atau konsorsium swasta. Pemerintah atau entitas publik tak memiliki kepemilikan mayoritas atau kendali langsung atas BUMS ini.
ADVERTISEMENT

2. Berorientasi pada Keuntungan

Tujuan utama dari BUMS adalah menghasilkan keuntungan finansial. Mereka berusaha untuk meraih laba dengan menjual produk atau jasa ke pasar atau konsumen.

3. Otonomi Manajemen

Manajemen BUMS beroperasi secara independen tanpa campur tangan langsung dari pemerintah dalam pengambilan keputusan sehari-hari. Mereka memiliki kebebasan untuk mengelola bisnisnya sesuai dengan tujuan dan strategi yang mereka tetapkan.

Fungsi BUMS

Ilustrasi gedung BUMS. Foto: Pexels
BUMS berperan penting dalam perekonomian suatu negara. Berikut beberapa alasan mengapa BUMS sangat relevan.

1. Menciptakan Lapangan Kerja

BUMS sering menjadi sumber utama penciptaan lapangan kerja karena membantu mengurangi tingkat pengangguran dengan mempekerjakan ribuan bahkan jutaan orang di seluruh dunia.
Lapangan kerja ini mencakup berbagai tingkat keterampilan, mulai dari pekerjaan tingkat rendah hingga tingkat manajemen.

2. Berkontribusi dalam Pajak

BUMS berkontribusi pada penerimaan pajak negara yang mendukung berbagai program dan proyek pemerintah. Pajak yang dibayar oleh BUMS digunakan untuk infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan layanan publik lainnya.
ADVERTISEMENT

3. Mengembangkan Inovasi dan Investasi

BUMS sering menjadi pusat inovasi dan investasi karena memiliki insentif untuk menciptakan produk dan layanan baru serta melakukan investasi dalam penelitian dan pengembangan. Hal ini mendorong pertumbuhan ekonomi dan kemajuan teknologi.

4. Diversifikasi Ekonomi

BUMS membantu dalam diversifikasi ekonomi suatu negara. Mereka beroperasi di berbagai sektor yang mengurangi ketergantungan pada satu sektor tunggal. Ini menjadikan ekonomi lebih stabil dalam menghadapi perubahan kondisi pasar global.

5. Mendukung Persaingan Sehat di Pasar

Keberadaan BUMS meningkatkan persaingan dalam pasar sehingga menguntungkan konsumen. Persaingan mendorong perusahaan untuk meningkatkan kualitas produk, harga yang lebih baik, dan pelayanan pelanggan yang lebih baik.
(NDA)