Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Pengertian Quality Assurance dan Tugas-tugasnya
30 Agustus 2022 12:08 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sering susah membedakan tentang quality assurance (QA) dan quality control (QC). Tentunya kedua istilah ini sangat berbeda. Selain berbeda dari sisi tugas , dua profesi ini juga memiliki tanggung jawab yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Buat kamu, istilah quality control (QC) mungkin lebih sering terdengar ketimbang quality assurance (QA). Maka dari itu, kali ini Berita Bisnis akan membeberkan penjelasan mengenai QA, serta tugas dan tanggung jawabnya.
Mengenal Quality Assurance
setiap perusahaan menginginkan produk yang mereka jual dapat memuaskan para konsumen yang membeli dan menggunakannya. Oleh karena itu, perusahaan tidak akan menjual suatu produk ciptaannya tanpa mengujinya terlebih dahulu.
Suatu produk yang baru dibuat, kemungkinan besar memiliki sejumlah kekurangan, baik itu error ataupun hal-hal semacamnya. Supaya kualitas dari produk yang dijual cukup baik, dibutuhkanlah seseorang atau tim yang menguji produk tersebut.
Di sinilah peran dari quality assurance di suatu perusahaan, yaitu melakukan pengujian terhadap produk yang sudah dibuat di perusahaan . Tentu tujuannya untuk menjamin mutu dari produk tersebut.
Jika melihat buku Auditing, quality assurance merupakan proses penetapan dan pemenuhan standar pengelolaan secara konsisten dan berkelanjutan. Tujuan akhirnya ialah agar konsumen yang menggunakannya dapat merasa puas dengan kualitas barang yang dibelinya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu jika mengutip buku Manajemen Mutu Pelayanan Kesehatan dan Kebidanan, quality assurance ialah proses yang dilaksanakan secara berkesinambungan, sistematis, objektif dan terpadu untuk menetapkan masalah dan penyebabnya berdasarkan standar yang ditetapkan.
Tugas-tugas Quality Assurance
Secara garis besar, tugas dari seorang quality assurance adalah untuk menjamin dan memastikan produk yang dihasilkan mempunyai kualitas yang bagus sesuai standar yang ditetapkan perusahaan. Hal tersebut tentunya untuk memuaskan para konsumen yang membelinya.
Tapi, apa saja tugas-tugas dari seorang QA secara rinci di suatu perusahaan? Berikut ini sejumlah tugas yang dilakukan seorang QA untuk menjamin mutu produk yang sesuai standar:
ADVERTISEMENT
Perbedaan Quality Assurance dengan Quality Control
Secara sederhana, quality assurance (QA) lebih berfokus pada proses pencegahan kecacatan produk dengan mengoptimalkan kualitas dari suatu produk yang hendak dijual. Atau dalam pengertian lain ialah menjamin suatu produk memiliki kualitas yang baik.
Sementara itu, quality control (QC) memiliki fokus menemukan atau mengidentifikasi cacat pada produk yang sudah diproduksi. Apakah barang yang dibuat sudah sesuai dengan standar kualitas yang telah ditetapkan atau belum.
(NNR)